Perpanas 2024 di Sumut Belum Jelas, Atlet Tenis Meja Disabilitas Raih Emas asal Sumut Tetap Latihan

Kitakini.news - Meski belum ada kejelasan Perpanas 2024 di Sumatera Utara, atlet Tenis Meja Disabilitas yang pernah meraih medali emas ajang ASEAN Para Games 2022 asal Sumut, tetap berlatih secara rutin.
Baca Juga:
Latihan itu pun dilakukan di GOR Angsapura Medan, Jalan Arif Rahman Hakim, Kota Medan, Sumatera Utara, Sabtu (25/5/2024). Berbagai pola teknik pun dilakukan masing masing atlet yang diadu, baik itu perempuan maupun laki-laki ke dalam tiga arena .
Diantaranya, disabilitas yang menggunakan kursi roda di tandingkan dengan penyandang kursi roda juga. Sedangkan yang keterbatasan fisik namun tidak mengenakan kursi roda ditandingkan dengan sesama.
Menurut pelatih atlet tenis meja disabilitas, M.Ridwan, kompetisi di daerah itu sangat kurang sehingga para atlet ini menurun permainannya. Untuk latihannya pun Ridwan mengutamakan fisik dan mental agar pukulan smash terkontrol.
Untuk itu, Ridwan mengambil inisiatif ke para atlet dengan menyisihkan pendapatan pribadinya sebagai hadiah ketika latihan dilakukan agar semangat mereka kembali timbul. Selain itu, kesabaran pun harus ditingkatkan karena untuk melatih disabilitas harus dari hati ke hati.
Sementara itu menurut atlet tenis meja disabilitas, Sofyan, dirinya pernah meraih emas di ASEAN Para Games tahun 2022. Namun dirinya kecewa dengan pemerintah Sumatera Utara yang selalu membandingkan-bandingkan dengan non disabilitas dalam fasilitas dan bonus.
Bagi atlet non disabilitas diberikan sepenuhnya sedangkan disabilitas malah setengah dari mereka. Bahkan fasilitas pun sampai sekarang juga belum disiapkan padahal prestasi sudah diraih .
Bahkan target Perpanas ini, Sofyan akan merebutnya dan akan maju mewakili Indonesia ke ajang internasional di Thailand. (**)

Kerja Keras NPC Medan Bina Atlet Difabel Dapat Apresiasi

Menpora RI Dukung MTQ Antarabangsa Biro Belia DMDI dan Makan Gratis Santri TP Al Qur'an

Vietnam Unggul atas Thailand di Leg Pertama Semifinal Piala AFF 2024: Skor Akhir 2-1

Pemprovsu Komitmen Ciptakan Lingkungan Inklusif Bagi Penyandang Disabilitas

Kasus Gadis Disabilitas Dirudapaksa Belum Terungkap, Mahasiswa Demo Polisi
