Kapolres Padangsidimpuan Bagi Bahan Makanan ke Petugas Kebersihan
Kitakini.news - Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan mendatangi seraya membagikan bahan makanan kepada para petugas kebersihan di seputaran Jalan Sutoyo Kampung Marancar, Kelurahan Bincar, dan Jalan Sudirman Kelurahan Wek II, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, Sabtu (13/4/2024).
Baca Juga:
"Karena masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri 1445 H, saat pembagian sembako kita menyapa dan menyalami para petugas kebersihan untuk saling bermaafan," ujar Dudung.
Meskipun ia mengakui, pemberian tersebut sedikit, namun hal itu sebagai wujud kepedulian Polri terhadap warga yang kurang mampu.
"Apalagi peran petugas kebersihan sangatlah penting di kota ini," sebutnya.
Menurutnya, pekerjaan para petugas kebersihan sangat berat dalam menjaga kondisi kota kota salak ini tetap bersih.
"Semoga bermanfaat, kami dari pihak kepolisan wilayah Kota Padangsidimpuan akan berupaya konsisten dan istiqomah menjalankan bakti sosial untuk mereka keluarga kita yang kurang mampu," tandasnya.
Selain itu, Dudung juga mengatakan bahwa hidup tergolong singkat. Yakni antara azan dan sholat, dimana saat manusia lahir, diazankan. Dan saat mati, disalatkan.
"Maka dari itu, selagi roh masih menyatu dengan jasad, marilah kita saling tolong menolong demi kebaikan," ajak Kapolres.