Sabtu, 27 Juli 2024

Posko Angkutan Idul Fitri 2024 di Bandara Kualanamu Resmi Dibuka, Lonjakan Diperkirakan Capai 30.800 Orang

Azzaren - Kamis, 04 April 2024 19:03 WIB
Posko Angkutan Idul Fitri 2024 di Bandara Kualanamu Resmi Dibuka, Lonjakan Diperkirakan Capai 30.800 Orang
Teks foto : Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah II Medan, Sokhib Al Rokhman (kiri) membuka secara resmi pelaksanaan Posko Angkutan Hari Raya Idul Fitri Tahun 2024 ditandai dengan pemakaian rompi petugas. (Surya)

Kitakini.news -Tujuh hari menjelang perayaan Idul Fitri 1445 Hijriah yang jatuh pada 10 April 2024, Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah II Medan, Sokhib Al Rokhman, membuka secara resmi pelaksanaan Posko Angkutan Idul Fitri Tahun 2024.

Baca Juga:

Peresmian Posko Angkutan Hari Raya Idul Fitri Tahun 2024 di Bandara Kualanamu ini diawali dengan pelaksanaan upacara pembukaan posko angkutan Lebaran Tahun 2024 di Selasar Bandar Udara Internasional Kualanamu, Deliserdang, Sumatera Utara pada Rabu (3/4/2024).

Pelaksanaan pembukaan posko, dihadiri juga oleh para pejabat perwakilan Kementerian dan Lembaga di Bandara Internasional Kualanamu (TNI, Polri, Dishub Provinsi Sumut dan Kab Deliserdang, Imigrasi, Bea Cukai, Karantina, Kekarantinaan Kesehatan).

PT. Angkasa Pura Aviasi & GMR Airport, Perum LPPNPI, para operator penerbangan, Ground Handling/Regulated Agent, para pimpinan Angkutan Antar Moda Transportasi para pelaku usaha di Kualanamu serta seluruh inspektur penerbangan Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah II Medan dan sekaligus pemakaian rompi petugas Posko Angkutan Idul Fitri Tahun 2024.

Dalam sambutan pembukaannya, Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah II Medan menekankan besarnya tanggung jawab regulator dalam penyelenggaraan Posko Angkutan Lebaran ini, terutama di masa paska pandemi Covid 19, dimana volume penumpang setiap tahunnya mulai meningkat dan berangsur pulih kembali ke normal.

Sokhib juga mengajak agar seluruh unsur dapat bersatu dan saling berkolaborasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat umum yang akan melakukan perjalanan.

Sokhib juga menegaskan pentingnya terlaksananya transportasi udara yang memenuhi aspek 3S + 1C (Safety, Security, Services & Compliance).

Bandara Kualanamu melayani 15 rute Domestik dan 7 Rute Internasional, diperkirakan pada periode Lebaran Tahun 2024 ini akan terjadi peningkatan pergerakan penumpang sebesar 6.800 penumpang (2%) dari Lebaran Tahun 2023 dengan rute-rute yang berpotensi mengalami lonjakan yakni Cengkareng (CGK), Batam (BTH), Pekanbaru (PKU), Kuala Lumpur (KUL) dan Penang (PEN).

Dia menegaskan ijin rute yang diterbitkan, Bandara Kualanamu memiliki seat capacity harian sebanyak 36.391. Untuk periode Angkutan Lebaran tahun ini rata rata pergerakan penumpang harian mencapai 25.000 pax, dengan prediksi pergerakan penumpang tertinggi akan berada diangka 30.800 pax yakni pada hari Jumát tanggal 5 April 2024 atau 5 hari menjelang lebaran idul fitri.

Sementara Heriyanto Wibowo selaku Director of Operation & Services PT Angkasa Pura Aviasi Bandar Udara Internasional Kualanamu menuturkan total sejumlah 1.127 personil baik internal maupun external telah disiagakan dalam rangka menyambut angkutan lebaran tahun ini.

Dia mengungkapkan PT Angkasa Pura Aviasi Bandar Udara Internasional Kualanamu, jauh hari telah memastikan fasilitas kesiapan operasional baik terkait safety security dan servicis ini sudah dilakukan pemastian kualitasnya.

Salah satunya pelaksanaan strestes terhadap catu daya listrik, sehingga hal-hal yang mungkin terjadi bisa diantisipasi.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pemesanan Tiket KA di Sumut Meingkat, Meski Belum Masa Arus Mudik Idul Fitri

Pemesanan Tiket KA di Sumut Meingkat, Meski Belum Masa Arus Mudik Idul Fitri

Lonjakan Penumpang di Stasiun Kereta Api Medan Memasuki Puncaknya

Lonjakan Penumpang di Stasiun Kereta Api Medan Memasuki Puncaknya

Libur Nataru, Lonjakan Penumpang Terlihat di Stasiun Besar KAI Medan

Libur Nataru, Lonjakan Penumpang Terlihat di Stasiun Besar KAI Medan

Komentar
Berita Terbaru