Diduga Konten Settingan, Manajemen Klinik Kecantikan Athena Padang Mangkir Dari Panggilan Polisi

Kitakini.news - Manajemen Klinik Athena, Kota Padang mangkir dari panggilan pertama Polresta Padang terkait dugaan kasus rekayasa pencurian. Akibatnya, pihak kepolisian akan melayangkan panggilan kedua dalam rangka penyelidikan kasus viral rekayasa pencurian klinik kecantikan milik Dr Richard Lee tersebut.
Baca Juga:
Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia juga melayangkan laporan
ke Polda Sumatera Barat, terhadap Richard Lee yang diduga telah melakukan
setingan pencurian untuk konten klinik kecantikan tersebut.
Berdasarkan laporan salah seorang masyarakat yang merasa
diresahkan oleh postingan rekayasa pencurian di klinik milik dokter Ricard Lee,
Polresta Padang sudah sampai di tahap surat panggilan terhadap management
klinik kecantikan Athena Padang tersebut.
Namun pihak managemen klinik kecantikan milik Dokter Ricard
Lee tersebut mangkir pada pemanggilan dan pemeriksaan pertama yang diagendakan
Selasa lalu.
Sebelumnya, video aksi pencurian di klinik Athena Padang
milik Dokter Ricard Lee viral di media sosial. Untuk dapat menemukan sang
pencuri, Ricard Lee membuka sayembara dengan hadiah Rp10 juta.
Belakangan diketahui aksi tersebut ternyata hanya setingan,
setelah pihak kepolisian berhasil menangkap terduga pelaku pencurian. Pihak
kepolisian mengkonfrontasi langsung keterangan dari terduga pelaku dengan GM
klinik Athena Padang dan dokter Fifi yang disinyalir menskenario hal tersebut.
Kanit Humas Polresta Padang, Ipda Yanti Depfina, mengatakan
dalam rangka penyelidikan dugaan penyebaran postingan hoaks tersebut, Polresta Padang
akan kembali melayangkan surat pemanggilan kedua. Direncanakan pemeriksaan
dalam surat panggilan kedua tersebut diagendakan akan dilaksanakan pada hari
Jumat atau Sabtu.
Dikatakannya, kepolisian berharap pihak managemet Klinik
Athena Padang dapat koorporatif dan menghadiri panggilan surat kedua tersebut,
dalam rangka kelancaran penyelidikan kasus dugaan hoaks pencurian ini.
Adapun yang dipanggil adalah General Maneger klinik Athena
Padang serta dokter Fifi sebagai salah satu dokter kecantikan di klinik Athena
tersebut, yang diduga menskenario video viral pencurian ini.
Dilain pihak, Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia Cabang
Padang Kamis (9/5/2024) mendatangi Polda Sumbar untuk melaporkan tindakan tidak
benar yang di lakukan oleh management klinik kecantikan.
Mereka berharap pihak Polda Sumbar segera mengambil tindakan untuk
melakukan pemeriksaan terhadap pihak klinik kecantikan Athena Padang yang
dinilai telah merugikan banyak pihak tentang konten kriminal yang terjadi di
cabang klinik kecantikan tersebut. (**)

Tawuran Antar Pelajar Bawa Senjata Tajam di Padang

Menyamar Sebagai Pembeli, Satresnarkoba Polresta Padang Tangkap Seorang Bandar Sabu

Tiga Bulan Jadi DPO Kasus Pencurian, Viki Akhirnya Ditangkap Polisi

Terekam CCTV Mencuri Ponsel di Masjid, Seorang Pemuda Diamankan Warga

Polisi Ringkus DPO Spesialis Curanmor di Padang
