Pabrik Rak Telur di Binjai Terbakar

Kitakini.news -Kebakaran hebat melanda pabrik PT Kencana Lestari yang memproduksi Sarang Telur yang beralamat di Jalan Randu, Lingkungan III, Kelurahan Jati Utomo, Kecamatan Binjai Utara, Senin (7/7/2025).
Baca Juga:
Peristiwa kebakaran terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Menurut keterangan warga sekitar, api dengan cepat membesar dan menghanguskan seisi pabrik.
"Kejadiannya sekitar Pukul 13.30 WIB, saat karyawan lagi istirahat dan langsung keluar semua karyawannya tadi," ujar Pak Yan warga setempat.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Binjai, Rudi Iskandar Baros, membenarkan peristiwa tersebut dan menyampaikan bahwa pihaknya telah mengerahkan beberapa unit mobil pemadam serta personel ke lokasi.
"Sudah 30 kami disini berupaya memadamkan api, tapi karena ini pabrik pembuatan sarang Telur maka sulit untuk dipadamkan," jelas Rudi.
Proses pemadaman terkendala oleh sulitnya sumber air, sehingga tim pemadam membutuhkan waktu ekstra untuk menjinakkan "Si Jago Merah. (**)

Lahan Gambut di Kampar Riau Terbakar, Pemadaman Terkendala Kesulitan Air

Ihwan Ritonga Dorong Pelaksanaan Sekolah Rakyat di Medan Utara

Ops Patuh Toba, Pemko Binjai Komit Dukung Budaya Tertib Lalulintas

Bentrok Dua Ormas di Binjai, Tiga Orang Luka Kena Sabetan Sajam

Ungkapan Syukur Wali Siswa Ada Program Sekolah Rakyat dari Pemerintah
