Satlantas Polres Siantar Sosialisasikan "ODOL" Kepada Supir Truk dan Pick Up

Kitakini.news - Satuan Lalulintas (Satlantas) saat ini gencar mensosialisasikan kepada supir truk dan mobil Pick UP yang Over Dimensi dan Over Load atau "ODOL".
Baca Juga:
Kali ini Satlantas sosialisasi ODOL tersebut berada Jalan Medan Simpang Koperasi, Kecamatan Siantar Martoba, Senin (9/6/2025) sekitar pukul 10.00 WIB.
Kasat Lantas Polres Siantar, Iptu Friska Susana mengatakan, sosialisasi ini bertujuan untuk mendidik, menerangkan dan penyuluhan tentang aturan Lalulintas kepada masyarakat.
"Terkhusus buat para pengendara truk yang melintas dari wilayah Kota Pematangsiantar agar tidak bermuatan lebih yang akibatnya dapat membahayakan semua keamanan pengendara diperlintasan dan merusak kondisi bajan jalan," tetang Iptu Friska saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (11/6/2025).
Selain memberikan edukasi dan informasi terkait Odol, lanjut Iptu Friska, personel Satlantas juga menempelkan brosur himbauan untuk tidak mengangkut barang berlebihan muatan.
"Dengan kegiatan sosialisasi ini tersampaikan himbauan tertib Lalulintas khususnya antisipasi "ODOL". Sehingga tercipta Kamseltibcar lantas," imbuhnya. (**)

Dorong Rehabilitasi Irigasi, Rony: Jangan Terhambat Karena OTT Kadis PUPR

Dugaan Kasus Pengerusakan Tak Selesai, Kuasa Hukum Frans Haloho Surati Kapolres Siantar

Jembatan Lintas Lahat-Muara Enim Ambruk, Empat Truk Terjebak

Wujud Kepedulian Polri, Polres Langkat Resmikan Sumur Bor “Sang Bhayangkara”

Warga Jalan Handayani Seketika Dihebohkan Kobaran Api Terbakarnya Sebuah Bengkel
