Kamis, 22 Januari 2026

Tapsel Kembali Bangkit, Gus-Jafar Nyatakan Siap Bertarung di Pilkada

Efendi Jambak - Kamis, 29 Agustus 2024 19:54 WIB
Tapsel Kembali Bangkit, Gus-Jafar Nyatakan Siap Bertarung di Pilkada
Teks foto : Deklarasi koalisi Tapsel kembali bangkit bersama Gus Irawan Jafar Syahbuddin. (Efendi Jambak)

Kitakini.news - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Selatan, H Gus Irawan Pasaribu dan H Jafar Syahbuddin Ritonga, menunjukkan kesiapan mereka untuk bertarung di Pilkada 2024 dengan dukungan kuat dari 12 partai politik.

Baca Juga:

Mereka resmi mendeklarasikan Koalisi Tapsel Kembali Bangkit dengan tagline "Bagusi" (Bersama Gus – Syahbuddin) pada Rabu (29/8/2024) di Kantor Yayasan H Hasan Pinayungan Pasaribu di Jalan MT Haryono Kampung Marancar Padangsidimpuan.

Deklarasi ini sekaligus menjadi titik kumpul ribuan massa pendukung dari berbagai kelompok dan lembaga, termasuk Naposo Nauli Bulung Tapsel, Forum Komunikasi Antar Lembaga Adat, Dewan Kesenian, Ikatan Pesantren Indonesia, Masyarakat Peduli Kopi Tapsel, Himpunan Kerukunan Tani Indonesia, Kelompok Tani Nelayan Andalan, Perhimpunan Purnabhakti Aparaturs Sipil Negara, Badan Kontak Majelis Taklim, Kelompok Ekonomi Kreatif, tokoh agama, tokoh adat, Pemuda Pancasila, Pemuda Muhammadiyah, dan GRIB Jaya.

Koalisi Tapsel Kembali Bangkit, diketuai oleh H. Syahrul M. Pasaribu, terdiri dari 12 partai politik, yaitu Golkar, Gerindra, PDIP, PAN, Hanura, Nasdem, PPP, PSI, PKN, PKS, PKB, dan Demokrat.

Kami yakin dengan dukungan penuh dari partai politik pengusung, kami dapat menjalankan program-program kami untuk membangun Tapanuli Selatan yang lebih maju dan sejahtera dan Tapsel Kembali Bangkit," ujar H. Syahrul M. Pasaribu, Ketua Tim Pemenangan Tapsel Bangkit.

Pasangan Gus Irawan–Jafar Syahbuddin mendaftarkan diri sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Selatan ke KPU Tapsel di Desa Situmba, Kecamatan Sipirok, 29 Agustus 2024 siang.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dandim 0212/Tapsel Dampingi Bobby ke Lokasi Pengungsian

Dandim 0212/Tapsel Dampingi Bobby ke Lokasi Pengungsian

GEMPA-SU: Evaluasi Kinerja Kementerian Kehutanan dan Cabut Izin Perusahaan Perusak Hutan

GEMPA-SU: Evaluasi Kinerja Kementerian Kehutanan dan Cabut Izin Perusahaan Perusak Hutan

Gus Irawan Sebut Pangopian Al-Zain Menerapkan Ekonomi Syariah

Gus Irawan Sebut Pangopian Al-Zain Menerapkan Ekonomi Syariah

Kapolda Sumut Dorong Potensi Wisata Tapanuli Selatan

Kapolda Sumut Dorong Potensi Wisata Tapanuli Selatan

Batu Jomba Bisa Dilintasi Saat Mudik Lebaran, kata Bobby

Batu Jomba Bisa Dilintasi Saat Mudik Lebaran, kata Bobby

Bawaslu Tapsel Gelar Apel Siaga Jelang Pemungutan Suara Pilkada

Bawaslu Tapsel Gelar Apel Siaga Jelang Pemungutan Suara Pilkada

Komentar
Berita Terbaru