Selasa, 03 Desember 2024

Bawaslu Tapsel Gelar Apel Siaga Jelang Pemungutan Suara Pilkada

Efendi Jambak - Senin, 25 November 2024 19:45 WIB
Bawaslu Tapsel Gelar Apel Siaga Jelang Pemungutan Suara Pilkada
Teks foto : Kegiatan apel siaga oleh Bawaslu Kabupaten Tapanuli Selatan. (Efendi Jambak)

Kitakini.news - Tahapan masa tenang Pilkada jelang hari H pemungutan dan perhitungan suara, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tapanuli Selatan menggelar apel siaga bersama seluruh jajaran Panwascam dan Panwas Kelurahan/Desa (PKD) serta Pengawas TPS Kecamatan Angkola Timur. Apel Siaga ini dilaksanakan diLapangan Sepak Bola Pargarutan Tonga, Desa Pargarutan Tonga, Kecamatan Angkola Timur, Minggu (24/11/2024).

Baca Juga:

Ketua Bawaslu Kabupaten Tapanuli Selatan, Taufik Hidayat mengatakan giat apel siaga dilaksanakan menjelang tahapan masa tenang sebagai bentuk kesiapsiagaan jajaran pengawas mulai tingkat kecamatan, kelurahan serta pengawas pemungutan dan penghitungan suara pada Pilkada Serentak 2024 yang akan dilaksanakan 27 November 2024.

"Pada masa tenang tidak diperkenankan lagi adanya kegiatan kampanye oleh Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur serta Paslon Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Selatan. Masa tenang harus bersih dari kampanye dalam bentuk pemasangan alat peraga kampanye (APK), iklan media elektronik, cetak serta menutup seluruh akun- akun media sosial paslon yang selama masa kampanye digunakan oleh paslon dan tim pemenangan dalam kegiatan kampanye. Untuk itu jajaran pengawas harus mengedepankan pencegahan seperti mengintensifkan pengawasan, patroli di masa tenang mulai hari 24 s/d 26 November untuk meminimalisasi adanya potensi pelanggaran dan sengketa proses pemilihan," ujar Taufik.

Penyelenggara pemilu baik itu Bawaslu dan KPU katanya, harus saling bersinergi dan berkoordinasi dengan pemangku kepentingan di wilayahnya masing-masing sebagai langkah pencegahan dan mitigasi segala bentuk potensi kerawanan pemilihan yang bisa timbul di berbagai tempat, terutama di lokasi TPS.

Jajaran Bawaslu bersama Panwas kecamatan selaku pemegang penuh kendali atas pengawasan di tingkat desa dan TPS sebut Taufik, harus serius serta responsif dan adaktif dalam menanggani setiap potensi pelanggaran yang muncul. Sehingga sekecil apapun potensinya harus diselesaikan dan ditindak dengan cepat tegas dan tepat.

"Sesuai dengan tugas dalam pengawasan, kedepankan pencegahan sebelum penindakan pelanggaran, jalin koordinasi yang intensif dengan pemangku kepentingan," katanya.

Melalui kegiatan ini kata Taufik, kita semua dapat berpartisipasi dan berperan aktif dalam pengawasan pilkada.

"Pemilihan berintegritas dikawal mulai dari tingkat TPS hingga pleno penghitungan suara. Pengawas pemilutidak boleh takut jika ada pelanggaran dari oknum seorang pengawas pemilu harus menjadi wasit yang adil," sebutnya.

Taufik mengingatkan kepada Panwas ditingkat Kecamatan hingga TPS untuk dapat mengawasi aktivitas-aktivitas yang melanggar ketentuan dimasa tenang.

"Saya juga mengajak, tolong para pengawas ini memastikan bahwa pada masa tenang ini tidak ada lagi iklan kampanye, kegiatan kampanye karena ini berpotensi melanggar kampanye diluar jadwal, ini harus di cegah segala aktivitas pelanggaran harus kita cegah karena ini akan berpotensi pidana," lanjutnya.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua dan Angota Bawaslu Tapanuli Selatan, Kordinator Sekretariat dan jajarannya, Anggota Panwascam Se-Tapsel, PKD dan PTPS Desa Pargarutan Tonga.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Desa Sihuik Kuik jadi Percontohan Kampung Pengawasan Partisipatif Pilkada Tapsel

Desa Sihuik Kuik jadi Percontohan Kampung Pengawasan Partisipatif Pilkada Tapsel

Warga Bulumaria Sipirok Hanya Mau Dolly-Parulian

Warga Bulumaria Sipirok Hanya Mau Dolly-Parulian

Warga Muara Batangtoru, Tapsel Ramai-ramai Dukung Paslon Dolly-Parulian

Warga Muara Batangtoru, Tapsel Ramai-ramai Dukung Paslon Dolly-Parulian

Bawaslu Tapsel Hadiri Petapan DPT Pada Pemilihan Serentak Tahun 2024

Bawaslu Tapsel Hadiri Petapan DPT Pada Pemilihan Serentak Tahun 2024

Tapsel Kembali Bangkit, Gus-Jafar Nyatakan Siap Bertarung di Pilkada

Tapsel Kembali Bangkit, Gus-Jafar Nyatakan Siap Bertarung di Pilkada

Seribuan Massa Sambut dan Antar Dolly Pasaribu Mendaftar ke KPU Tapsel

Seribuan Massa Sambut dan Antar Dolly Pasaribu Mendaftar ke KPU Tapsel

Komentar
Berita Terbaru