Selasa, 22 Juli 2025

Viral Brimob Bersenjata Lengkap, Tangkap Pelaku Penjarahan Besi Pabrik di Medan Deli

Azzaren - Senin, 21 Juli 2025 23:42 WIB
Viral Brimob Bersenjata Lengkap, Tangkap Pelaku Penjarahan Besi Pabrik di Medan Deli
Teks foto : Petugas gabungan dari Polres Pelabuhan Belawan dan Brimob Polda Sumut mengamankan belasan pelaku penjarahan besi. (Koko)

Kitakini.news - Petugas gabungan dari Polres Pelabuhan Belawan dengan menggandeng Brimob Polda Sumut bersenjata lengkap, mengamankan belasan pelaku penjarahan besi di salah satu pabrik di Medan Deli, Minggu (20/7/2025).

Baca Juga:

Dalam video amatir dan sempat viral disejumlah media sosial, terlihat para pelaku dengan bebas menjarah besi di salah satu pabrik yang sudah tidak beroperasi di kawasan jalan Yos Sudarso, Kelurahan Kota Bangun, Kecamatan Medan Deli, Sumatera Utara.

Setelah mendapat laporan, petugas gabungan dari Polres Pelabuhan dengan menggandeng Brimob bersenjata lengkap, langsung menyisir lokasi penjarahan dan mengamankan para pelaku yang masih melakukan penjarahan.

Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan AKP Riffi Noor Faizal menyebut penangkapan dalam video viral itu, dilakukan para pelaku dimana pabriknya sudah kosong.

"Tinggal sisa bangunannya, makanya besi-besinya yang diambil," kata Riffi, Senin (21/7/2025).

Riffi menegaskan kalau Polres Pelabuhan Belawan telah mengamankan 13 pelaku. Sementara penangkapan pada Minggu pagi yang dipimpin personel Polda Sumut tersebut ada 38 orang yang diamankan.

Selain mengamankan para pelaku penjarahan, petugas juga menyita barang bukti berbagai jenis besi hasil curian yang hendak dijual.

Kini para pelaku bersama barang bukti, langsung diboyong ke Polres Pelabuhan Belawan dan masih mengejar para penadah barang curian.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pensiunan TNI Terseret Kasus Penjarahan Pabrik Kaca, 37 Orang Diamankan

Pensiunan TNI Terseret Kasus Penjarahan Pabrik Kaca, 37 Orang Diamankan

Kompolnas : Kapolres Pelabuhan Belawan Dipatsus  karena Diduga Kuat Salahi Aturan Polri

Kompolnas : Kapolres Pelabuhan Belawan Dipatsus karena Diduga Kuat Salahi Aturan Polri

Ketua GMNI Minta Kapolres Belawan Dicopot, Singgung Kasus Narkoba dan Penembakan Anak Dibawah Umur

Ketua GMNI Minta Kapolres Belawan Dicopot, Singgung Kasus Narkoba dan Penembakan Anak Dibawah Umur

Gerebek Kampung Narkoba di Belawan, Sepeda Motor Polisi Dibakar

Gerebek Kampung Narkoba di Belawan, Sepeda Motor Polisi Dibakar

Tak Dikasi HP, Seorang Pemuda di Medan Deli Bakar Ayah Kandung

Tak Dikasi HP, Seorang Pemuda di Medan Deli Bakar Ayah Kandung

Petugas Kepolsian Bersenjata Lengkap, Amankan Pelaku Narkoba dan Judi

Petugas Kepolsian Bersenjata Lengkap, Amankan Pelaku Narkoba dan Judi

Komentar
Berita Terbaru