Resep Abon Ayam yang Enak dan Mudah Dibuat, Cocok untuk Sajian Lebaran

Kitakini.news – Ingin
stok abon ayam untuk lauk
yang awet untuk lebaran nanti? Abon ayam ini,
bisa moms buat sendiri di rumah dengan mudah menggunakan bahan sederhana. Jika tertarik untuk membuatnya sendiri, berikut resepnya yang bisa langsung diikuti.
Baca Juga:
Resep Abon Ayam
Dilansir dari
laman Fimela.com, berikut ini
berbagai bahan dan bumbu yang diperlukan serta cara membuatnya!
Bahan dan Bumbu
Bahan:
·
Daging dada ayam 1 kg
·
Daun jeruk 5 lembar
·
Daun salam 5 lembar
·
Batang sereh 2
ruas
·
Minyak goreng untuk menumis
·
Garam
Bumbu halus:
·
Bawang merah 8
butir
·
Bawang putih 7
siung
·
Jahe 1
ruas
·
Kunyit 1
ruas
·
Lengkuas 1
ruas
·
Kemiri 4
butir
·
Ketumbar 1
sendok teh
·
Gula merah 100
gram
Cara Membuatnya:
1.
Cuci ayam sampai bersih, lalu rebus dengan air sedikit, tambahkan serai dan
daun salam. Rebus sampai ayam matang.
2.
Tumbuk-tumbuk di ulekan daging ayam setelah itu
suwir-suwir halus.
3.
Blender semua bumbu halus, tumis dengan minyak sampai harum.
4.
Panaskan satu sendok makan minyak goreng, lalu tumis bumbu halus, daun jeruk,
lengkuas dan serai hingga harum dan layu.
5.
Masukkan daging ayam yang telah disuwir.
Tambahkan air sisa rebusan ayam. Aduk-aduk dan masak sampai air meresap. Matikan api.
6.
Panaskan wajan dengan minyak yang banyak. Goreng
abon secara bertahap sampai
warnanya kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
7.
Jika minyak sudah tiris, simpan abon di
toples.
Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga suka!

Jangan Pilih Menu Soup of the Day di Restoran, Ini Alasannya

Kuliner Murah Indonesia Mahal di Amerika, Ayam Penyet Rp260 Ribu

Cantik Manis Kafe, Angin Segar Kuliner Nusantara di Jantung Kota Medan

Pajri Nanas, Kuliner Suku Melayu yang Berasa Unik

Surya Saputra Fokus dengan Kuliner Betawi
