Rabu, 21 Januari 2026

Salju Turun di Arab Saudi, Efek Cuaca Dingin dan Hujan Deras

Fitri - Sabtu, 17 Januari 2026 21:21 WIB
Salju Turun di Arab Saudi, Efek Cuaca Dingin dan Hujan Deras
ig@saudiarabexplore
Salju di Arab Saudi
Kitakini.news - Selama ini Arab Saudi identik dengan cuaca panas dan kering, bahkan tak jarang disebut negara gurun. Tapi, dalam beberapa waktu lalu kejadian menakjubkan terjadi di sana.

Melansir berbagai sumber, Sabtu (17/1/2026), salju malah menyelimuti area-area pegunungan di Arab Saudi sejak Rabu 17 Desember dan Kamis 18 Desember lalu.

Baca Juga:

Pusat Meteorologi Nasional Saudi pun memperkirakan di beberapa area sebelah utara ibu kota Riyadh juga diselimuti lebih banyak salju.

Saudi Press Agency (SPA) melaporkan bahwa area Provinsi Al-Majmaah dan Al-Ghat, sebelah utara Riyadh dilanda hujan salju pada Kamis pagi waktu setempat.

Akibatnya, terjadi penumpukan salju di dataran tinggi dan beberapa area terbuka.

Hussein Al-Qahtani, Juru Bicara Pusat Meteorologi Nasional mengatakan bahwa kondisi cuaca yang melanda area sebelah utara Riyadh terjadi akibat dari massa udara dingin yang bergerak ke area tersebut dan disertai awan pembawa hujan.

Akibat hal tersebut, suhu turun di bawah nol derajat Celsius. Hal ini lah yang menyebabkan terjadinya hujan salju di beberapa wilayah.

Namun, tentu saja kejadian itu menarik perhatian warga. Banyak dari mereka yang justru berkumpul untuk menyaksikan hujan salju di Al-Mahmaah dan Al-Ghat.

"Salju menyelimuti wilayah utara Arab Saudi di tengah penurunan suhu yang drastis," tulis media terkemuka, Al Jazeera.

Kemunculan salju tersebut terjadi lantaran cuaca dingin dan hujan lebat mengguyur beberapa kota dan wilayah di Arab Saudi.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Banjir Rob di Perairan Belawan hingga 23 Januari 2026

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Banjir Rob di Perairan Belawan hingga 23 Januari 2026

Keunikan Turis Indonesia saat ke Jepang, Lebih Suka Salju daripada Sakura

Keunikan Turis Indonesia saat ke Jepang, Lebih Suka Salju daripada Sakura

Lewat Lagu Sedia Aku Sebelum Hujan, Idgitaf Kuasai 2025

Lewat Lagu Sedia Aku Sebelum Hujan, Idgitaf Kuasai 2025

Cuaca Ekstrim di Dairi, Personel Gabungan dan 3 Pos Disiagakan untuk Amankan Nataru

Cuaca Ekstrim di Dairi, Personel Gabungan dan 3 Pos Disiagakan untuk Amankan Nataru

Cuaca Ekstrim Petani di Dairi Gagal Panen

Cuaca Ekstrim Petani di Dairi Gagal Panen

Gedung SMP Negeri 1 Sumbul di Dairi Terancam Ambles

Gedung SMP Negeri 1 Sumbul di Dairi Terancam Ambles

Komentar
Berita Terbaru