Kamis, 01 Mei 2025

Cara Membuat Risol Mayo, Jajanan Primadona Saat Berbuka Puasa

Fitri - Jumat, 22 Maret 2024 17:00 WIB
Cara Membuat Risol Mayo, Jajanan Primadona Saat Berbuka Puasa
Instagram @dapur_cici
Risol Mayo digemari sebagai takjil berbuka puasa di bulan Ramadhan.

Kitakini.news - Ada satu jajanan yang belakangan menjadi primadona saat berbuka puasa. Makanan yang dimaksud adalah risol mayo.

Baca Juga:

Risol mayo dianggap sangat cocok dijadikan camilan saat berbuka puasa, sebab rasanya yang lezat dan enak mampu meningkatkan mood setelah seharian berpuasa.

Melansir berbagai sumber, Jumat (22/3/2024), sejatinya isian dari risol mayo bermacam-macam, ada yang berisi daging ayam, sosis, namun ada juga yang berisi telur.

Untuk kulit risol mayo ternyata dapat dibuat sendiri dengan campuran tepung, atau dapat juga membuat kulit lumpiya yang ada di pasaran.

Oleh karenanya, untuk membuat risol mayo sendiri di rumah tidaklah sulit, nah berikut caranya:

Bahan untuk Membuat Isi Risol
- 250 gram daging ayam cincang (atau bisa diganti dengan daging sapi cincang)
- 1 buah wortel, potong dadu kecil
- 1 buah bawang bombay, cincang halus
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sendok makan saus tomat
- 1 sendok teh kecap manis
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica
- Minyak untuk menumis

Cara Membuat Isi Risol
- Panaskan sedikit minyak dalam wajan
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum
- Tambahkan daging ayam cincang, aduk hingga berubah warna
- Masukkan wortel, saus tomat, kecap manis, garam, dan merica
- Aduk rata dan masak hingga daging dan wortel matang.
- Angkat dan dinginkan

Bahan untuk Kulit Risol
- 150 gram tepung terigu
- 2 sendok makan margarin atau mentega, lelehkan
- 250 ml air
- 1/4 sendok teh garam
- 1 butir telur

Membuat Kulit Risol
- Campur tepung terigu, garam, telur, dan margarin cair dalam mangkuk besar
- Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga adonan tercampur rata dan tidak bergerindil
- Panaskan wajan datar anti lengket. Tuang adonan tipis-tipis dan buat lingkaran tipis-tipis, diamkan hingga matang
- Angkat dan dinginkan

Bahan untuk Bahan Pelapis dan Pelengkap
- Telur, dikocok lepas
- Tepung panir Minyak untuk menggoreng
- Saus mayonnaise

Mengisi dan Menggulung Risol
- Letakkan selembar kulit risol di permukaan datar
- Letakkan sedikit isi di bagian tengah kulit risol
- Lipat bagian bawah kulit risol ke atas isi, kemudian lipat sisi kiri dan kanan
- Gulung kulit risol hingga membentuk silinder
- Lakukan langkah ini sampai semua kulit risol dan isi habis

Menggoreng Risol
- Celupkan risol ke dalam telur yang sudah dikocok lepas, lalu gulingkan dalam tepung panir hingga merata
- Panaskan minyak dalam wajan
- Goreng risol dalam minyak panas hingga kecoklatan dan matang sempurna
- Angkat dan tiriskan

Selesai dan risol mayo siap dihidangkan. Selamat mencoba.*

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kodim 0212/Tapsel Berbagai Takjil, Bahan Pokok dan Salurkan Tali Asih

Kodim 0212/Tapsel Berbagai Takjil, Bahan Pokok dan Salurkan Tali Asih

KONI Siantar Berbagai Takjil Gratis di Adam Malik

KONI Siantar Berbagai Takjil Gratis di Adam Malik

GMNI Medan Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim di Dies Natalis ke-71

GMNI Medan Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim di Dies Natalis ke-71

Keluarga Besar Punk Siantar Berbagi Takjil, Masyarakat Beri Respon Positif

Keluarga Besar Punk Siantar Berbagi Takjil, Masyarakat Beri Respon Positif

Polres Siantar Berbagi Takjil dan Sembako Kepada Anak Yatim

Polres Siantar Berbagi Takjil dan Sembako Kepada Anak Yatim

Gerakan 08 Sumatera Utara (Sumut) Berbagi Takjil Gratis di Siantar

Gerakan 08 Sumatera Utara (Sumut) Berbagi Takjil Gratis di Siantar

Komentar
Berita Terbaru