Bali Diguncang Gempa 7,4 Magnitudo, Nana Mirdad Panik Selamatkan Anak: Lari!
Aktris Nana Mirdad ceritakan pengalamannya saat mengalami gempa di kediamannya, di Bali. (Foto: Instagram @nanamirdad_)
Baca Juga:
Kitakini.news - "Ya Tuhan gempat kenceng banget, lari," ujar Nana Mirdad dalam Instagram Story @nanamirdad_, Selasa (29/8/2023).
Dalam postingan itu terdengar suara Nana Mirdad bergetar, dia sepertinya gemetar. Pun, video yang dibagikan oleh Nana menunjukkan bagaimana air dalam sebuah kolam bergoyang akibat getaran yang kuat.
Anak Jamal Mirdad dan Lydia Kandou ini pun menunjukkan momen ketika lampu-lampu dalam rumahnya bergoyang akibat gempa. Nana segera bergerak cepat, dia menuju kamar anaknya yang bernama Jason Deandra White.
Masalahnya, sang anak tetap tidur. "Dan tumben bgt Jason ga bangun karena kecapean. Aku teriak. Langsung loncat dia and kita lari keluar rumah," ungkap Nana.
Suaminya, Andrew White, ternyata sudah membawa anak mereka lainnya, Sarah Deana White, dan lari ke luar rumah. "Andrew bawa Sarah udah lari ke bawah. Rasanya satu rumah getar kenceng bgt dan ga berenti lama," pungkas Nana dalam postingannya.
Reporter: Armansyah Nasution
Presiden Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Perusak Lingkungan, Luas Konsesi Capai 1 Juta Hektare
Sinergi Lintas Lembaga Dorong Pembangunan Berkelanjutan di Kota Medan
ADCP Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Banjir di Aceh Tamiang
Pemda Rehabilitasi 3.000 Hektar Lebih Lahan Sawah Rusak Akibat Bencana di Tapanuli Tengah
Pemutaran Film Pasca Bencana di Tapanuli Selatan, Warga Korban Banjir Terhibur