Saskia Chadwick Harus Kesurupan Pakai Bahasa Korea
Melansir berbagai sumber, Selasa (13/1/2026) adegan yang dimaksu ada dalam film horor terbaru Saskia Chadwick yang berjudul Tolong Saya: Dowajuseyo.
Baca Juga:
"Ini adalah film pertamaku yang dapat peran kesurupan. Pas pertama kali dapat perannya aku kayak, 'Aduh kesurupan lagi, aduh gimana ya caranya'," ujar Saskia Chadwick.
Hal ini makin runyam karena kesurupannya harus pakai bahasa Korea.
Pasalnya, meski gemar menonton drama Korea, Saskia Chadwick mengakui bahwa berkomunikasi untuk kebutuhan akting jauh lebih sulit daripada sekadar mengetahui kata-kata populer.
"Apalagi kesurupan pakai bahasa Korea," tambahnya.
Demi totalitas, Saskia Chadwick pun harus mengikuti kelas khusus selama beberapa pekan.
"Untuk workshop bahasa sekitar dua sampai tiga minggu kurang lebih," jelasnya
Yang jelas, selama proses pengambilan gambar di Korea Selatan, Saskia Chadwick mengaku sangat terbantu oleh lawan mainnya, Kim Geba.
Geba merupakan aktor diaspora Korea yang fasih berbahasa Indonesia.
Menurut Saskia Chadwick, Geba berperan layaknya seorang guru bahasa sekaligus penjaga kualitas pelafalannya di lokasi syuting.
"Dia kasih tahu nada yang biasanya dipakai buat ngomong ini tuh kayak gimana, biar enggak miss nada aku sama kata-katanya," kata Saskia Chadwick.
Film Tolong Saya: Dowajuseyo dijadwalkan tayang serentak di bioskop mulai 29 Januari 2026 mendatang.
Nadya Arina dan Skandal Dunia Penerbangan: Awas Modus Cowok Berseragam
Lepas Agak Laen, Oki Rengga Beradu Akting dengan Lolox dan Michelle Ziudith
Satu Film Lagi dengan Fajar Sadboy, Amanda Manopo: Capek Ya ...
Agak Laen 2 Jadi Film Terlaris Sepanjang Masa, Muhadkly Acho: Sangat Terharu
Jambak-jambakan saat Syuting, Megan Domani Alami Lebam