Sumatera Masih Berduka, Rio Dewanto Ogah Meriah di Tahun Baru
Melansir berbagai sumber, Senin (22/12/2025), aktor Rio Dewanto pun mengaku tak ada perayaan khusus menyambut pergantian tahun 2026.
Baca Juga:
Artinya, Rio Dewanto mempertimbangkan kondisi emosional, mengingat banyak saudara sebangsa yang tengah menghadapi situasi sulit akibat bencana.
"Kita melihat teman-teman yang di Sumatera terutama, mereka lagi dalam bencana. Itu buat kita sekeluarga kayak enggak hadir di dalam suasana duka ini terus kita happy-happy sampai pamer-pamer. Itu kurang sreg buat saya," katanya.
Apalagi, Rio Dewanto mengatakan, salah satu orang terdekatnya turut menjadi korban bencana di Aceh, tepatnya di wilayah Gayo.
Hingga kini, dia masih rutin berkomunikasi untuk memantau kondisi mereka.
"Buat saya mereka udah kayak keluarga. Kita sering DM-an, sering berkabar kondisinya seperti apa," tutur Rio Dewanto.
Ia menambahkan, penanganan pascabencana memang sudah berjalan. Namun, proses pemulihan diperkirakan membutuhkan waktu yang tidak singkat.
"Jadi memang butuh kesabaran," kata Rio.
Suami Atiqah Hasiolan ini memastikan dirinya tetap terlibat dalam aksi donasi. Meski begitu, ia memilih tidak mengumbar kontribusinya ke publik.
"itu pilihan ya, tapi pilihan saya adalah ya ketika saya mau menyumbang atau saya mau melakukan sesuatu, ya jangan jangan di-share," ucap Ri Dewanto.
Yang jelas, Rio Dewanto mengaku belum bisa turun langsung ke lokasi bencana. Ia pun menyampaikan permohonan maaf atas keterbatasan tersebut.
"Itu dia, karena ya saya juga ada prioritas di sini dan tanggung jawab saya yang harus saya jalanin " tutur Rio Dewanto.
Intinya, Rio Dewantk dan keluarga memilih tetap berada di Jakarta tanpa merencanakan liburan ke luar kota maupun ke luar negeri.
"Jadi, baru aja beberapa hari lalu kita ngomong ke anak, 'Maaf ya Nak, tahun ini kita enggak ke mana-mana'. Jadi di rumah dan di Jakarta aja," pungkas Rio Dewanto.
Pimpin Apel Perdana, Haikel Tekankan Empati Bencana dan Integritas Polres Tapteng
Nicholas Saputra Turun ke Aceh, Bawa Perlengkapan Sekolah Anak SD
Meski Tempat Terbatas Akibat Bencana, Siswa di Tukka Tetap Semangat Belajar
PMI Salurkan Bantuan Pemulihan Pascabencana, Targetkan Warga Kembali ke Rumah sebelum Ramadan
Repdem Salurkan Bantuan Kemanusiaan ke Tapanuli Tengah untuk Warga Terdampak Bencana