Jumat, 28 November 2025

Soimah Kapok Beli Mobil Mewah, Pernah Rugi Rp700 Juta

Fitri - Senin, 06 Oktober 2025 22:03 WIB
Soimah Kapok Beli Mobil Mewah, Pernah Rugi Rp700 Juta
ig@showimah
Soimah
Kitakini.news - Artis multitalenta Soimah Pancawati mengaku kapok membeli mobil mewah. Pasalnya, ini terkait dengan besarnya biaya yang harus ia keluarkan untuk pajak dan cicilan.

Melansir berbagai sumber, Senin (6/10/2025), hal ini Soimah sampaikan dalam obrolan bersama Wendy Cagur di kanal YouTube miliknya.

Baca Juga:

"Nih aku di Jakarta ya, siapa sih artis yang mobilnya nggak bagus? Semua bagus kan? Aku bertahan Innova," ujar Soimah

Bukan tanpa alasan, Soimah mengaku pernah membeli Toyota Vellfire seharga lebih dari Rp1 miliar, namun akhirnya ia jual dengan harga hanya sekitar Rp300 juta.

"Pajaknya gede, nyicilnya panjang, duit kerja kayak habis aja buat nyicil. Dijualnya harganya segitu, kita belinya 1 koma (miliar)," imbuh Soimah.

Karena itu Soimah kini lebih realistis dalam memilih kendaraan. Dia mengaku tak lagi tergiur gengsi atau tren di kalangan artis yang umumnya memiliki mobil-mobil mewah.

"Sekarang sudah mulai terserah yang lain mau pakai mobil apa. Kan yang penting cuma buat ke studio aja, sesuai fungsi ya," kata presenter dan pesinden ini.

Denhan kata lain, Soimah kini memilih untuk tetap menggunakan mobil yang lebih efisien dan sesuai kebutuhan, sembari menegaskan bahwa gaya hidup hemat tak membuatnya kehilangan kebahagiaan.

Dan, meski Soimah tak menjelaskan secara rinci berapa uang yang ia keluarkan untuk membayar pajak, diketahui pajak mobil mewah di Indonesia tercukup besar.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Mobil Angkutan Umum Anak Sekolah Terjun Bebas di Sungai Barumun

Mobil Angkutan Umum Anak Sekolah Terjun Bebas di Sungai Barumun

PGN Group Boyong 21 Penghargaan Keselamatan Migas 2025

PGN Group Boyong 21 Penghargaan Keselamatan Migas 2025

Harga CPO Rebound, Ekonom Sumut Prediksi Kenaikan hingga 4.250 Ringgit per Ton

Harga CPO Rebound, Ekonom Sumut Prediksi Kenaikan hingga 4.250 Ringgit per Ton

Atas Nama Cicilan Mobil, Sarwendah Didatangi Debt Collector

Atas Nama Cicilan Mobil, Sarwendah Didatangi Debt Collector

Tidak Ada di Medan, Ini Empat Hotel Termahal di Indonesia, Mau Coba?

Tidak Ada di Medan, Ini Empat Hotel Termahal di Indonesia, Mau Coba?

Video Viral, Mobil Makanan Bergizi Stiker SPPG Malah Angkut Babi di Nisel

Video Viral, Mobil Makanan Bergizi Stiker SPPG Malah Angkut Babi di Nisel

Komentar
Berita Terbaru