D’Masiv Jadi Nama Halte TransJakarta
Melansir berbagai sumber, Selasa (4/3/2025), ceritanya D'Masiv berkolaborasi dengan TransJakarta dalam proyek hak penamaan halte Petukangan Utara.
Baca Juga:
Mulai Senin (3/3/2025), halte yang melayani rute Ciledug–Tegal Mampang ini resmi berganti nama menjadi Halte Petukangan D'MASIV.
"Kami sangat bersyukur, apalagi ini bertepatan dengan ulang tahun D'Masiv yang ke-22. Ini hadiah yang sangat spesial untuk kami," kata Rian Ekky.
Vokalis D'Masiv ini mengungkapkan rasa bangga karena mereka menjadi grup band pertama yang mendapatkan hak penamaan halte transportasi umum.
"Kami juga senang karena TransJakarta percaya pada D'Masiv, dan mungkin ini pertama kalinya ada band yang memiliki naming rights untuk sebuah halte," ujar Rian di Jakarta.
Bagi D'Masiv, Jalan Ciledug Raya memang memiliki banyak kenangan. Mereka tumbuh, berjuang, dan mencapai kesuksesan di kawasan tersebut.
"Kami dulu berjuang dari nol di sini. Tempat latihan kami ada di sekitar sini, di beberapa studio yang ada di Jalan Ciledug Raya, khususnya di Petukangan," kenang Rian.
Sebagai warga asli Ciledug, Rian dan personel lainnya merasa bangga membawa nama daerah tersebut dalam perjalanan karier mereka.
Setiap melewati Petukangan, mereka selalu teringat masa-masa sulit sebelum terkenal seperti sekarang.
"Kami tidak pernah malu mengakui bahwa kami orang Ciledug. Banyak sekali talenta berbakat di sini yang mungkin belum terlihat," tambahnya.
Kejari Medan Klarifikasi Tudingan Tak Profesional Tangani Perkara Pencurian yang Viral di TikTok
Keluarga Berharap Pencarian Korban Bencana di Tapsel Terus Berlangsung
Begal Pelajar SD Untuk Beli Sabu, Bari Ditembak Polisi
Walhi Sumut Duga Ada Transaksi di Balik Pencabutan Izin Perusahaan Perusak Lingkungan
GEMPA-SU: Evaluasi Kinerja Kementerian Kehutanan dan Cabut Izin Perusahaan Perusak Hutan