Dian Sastro Sibukkan Diri agar Puasa Lancar
Melansir berbagai sumber, Sabtu (1/3/2025), Dian Sastro pun membagikan unggahan berupa ucapan selamat berpuasa untuk semua umat Muslim.
Baca Juga:
Dalam unggahannya, Dian Sastro terlihat sedang merias wajahnya. Ia pun memohon maaf lahir batin untuk para pengguna media sosial.
"Mau bilang selamat menunaikan ibadah puasa dan mohon maaf lahir batin tentunya," ucap Dian Sastro di Instagram.
Bintang serial Gadis Kretek ini juga turut mengucapkan selamat berkumpul untuk seluruh keluarga yang akan menjalani puasa dan tarawih pertama.
"Selamat menyiapkan semua makanan-makanan dan juga cerita-cerita terkini," ujar Dian Sastro.
Tanpa diminta, Dian Sastro pun membagikan tips kegiatan yang bisa dilakukan selama berpuasa.
"Jadi kalau aku banyak-banyak ambil aktivitas positif agar lupa sama panasnya cuaca. Pilih aktivitas yang jangan bikin capek," kata Dian.
Aktivitas yang dimaksudnya tentu di luar ibadah seperti salat dan sebagainya.
"Seperti baca buku, nonton TV, mendengarkan musik. Jadi agak lupa waktu haus dan lapar," tutup Dian Sastro.
Dian Sastro Jatuh dari Kuda dan Nyaris Terinjak
Dian Sastro Punya Peran Ganda di Film Terbaru, Bukan Sekadar Akting
Dian Sastro Pakai Pin Simbol Kritik di Toronto
Rangkaian Bacaan Dzikir Petang, Dawamkan Setiap Hari Untuk Mendapatkan Perlindungan Diri
Soal Kecantikan, Putri Tanjung Akui Nyontek Dian Sastro