Jumat, 28 November 2025

KPU Medan Tindak Lanjuti Pemungutan Suara yang Terganggu Akibat Banjir

Siti Amelia - Kamis, 28 November 2024 09:55 WIB
KPU Medan Tindak Lanjuti Pemungutan Suara yang Terganggu Akibat Banjir
dokumentasi kpu medan
Ketua KPU Medan, Mutia Atiqah

Kitakini.news - Intensitas hujan yang tinggi dan berkepanjangan pada hari pemungutan suara, Rabu (27/11/2024)menyebabkan banjir di sejumlah wilayah di Kota Medan.

Baca Juga:

Akibatnya, banyak warga yang tidak dapat memberikan hak suaranya di tempat pemungutan suara (TPS).

Menanggapi situasi ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan mengumumkan akan mengadakan Pemungutan Suara Susulan dan Pemungutan Suara Lanjutan.

Ketua KPU Kota Medan, Mutia Atiqah, menjelaskan bahwa langkah ini diambil berdasarkan Peraturan KPU No. 17 Tahun 2024 serta Surat Dinas Ketua KPU No. 2734/PL.02.6-SD/06/2024.

Pemungutan Suara Susulan akan dilaksanakan di 55 TPS yang tersebar di beberapa kecamatan, termasuk Kecamatan Medan Maimun, Medan Deli, Medan Amplas, Medan Denai, dan Medan Helvetia.

Selain itu, Pemungutan Suara Lanjutan juga akan dilakukan di 7 TPS di Kecamatan Medan Labuhan, Medan Denai, dan Medan Helvetia.

Waktu pelaksanaan untuk kedua jenis pemungutan suara ini akan diinformasikan lebih lanjut oleh KPU. Dengan langkah ini, diharapkan semua warga yang berhak dapat menyalurkan hak suaranya meskipun dalam kondisi cuaca yang tidak mendukung.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kapolda Sumut Turun ke Jalan Bantu Warga Terjebak Banjir, 148 Bencana Terjadi dalam Tiga Hari

Kapolda Sumut Turun ke Jalan Bantu Warga Terjebak Banjir, 148 Bencana Terjadi dalam Tiga Hari

Rumah Dinas Gubernur Sumut Dikelung Banjir

Rumah Dinas Gubernur Sumut Dikelung Banjir

Evakuasi Tanpa Henti Saat Banjir Besar Terjang Medan

Evakuasi Tanpa Henti Saat Banjir Besar Terjang Medan

Banjir ‘Kepung’ Kota Medan Sekitarnya Kamis Pagi Hingga Siang

Banjir ‘Kepung’ Kota Medan Sekitarnya Kamis Pagi Hingga Siang

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Komentar
Berita Terbaru