Indonesia U-17 Ditahan Imbang Tajikistan U-17, Nova Arianto Puji Kerja Keras Pemain: Laga Berikutnya Hadapi Uzbekistan

Indonesia unggul lebih dulu pada menit ke-34 lewat sepakan M. Mierza Firjatullah. Namun, hanya berselang satu menit, Tajikistan menyamakan kedudukan melalui Zarifzoda Zarif.
Baca Juga:
Memasuki babak kedua, Garuda Muda kembali memimpin lewat aksi Fadly Alberto di menit ke-50. Saat laga tampak akan berakhir dengan kemenangan Indonesia, Nazrullo Ashuralizoda mencetak gol penyeimbang di menit 90+4.
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengaku tetap bangga dengan penampilan anak asuhnya meski hasil akhir belum memuaskan.
"Saya ucapkan terima kasih pada pemain yang sudah bekerja keras walau hasil akhir kita harus puas dengan imbang. Ini laga yang sangat penting untuk mengukur kemampuan tim," ujar Nova seusai pertandingan.
Nova juga menilai Tajikistan memberikan perlawanan yang sangat solid.
"Mereka tim yang tangguh, punya organisasi permainan yang bagus. Ini menjadi pelajaran berharga bagi kami untuk lebih fokus hingga peluit akhir," tambahnya.
Dengan hasil ini, IndonesiaU-17 meraih satu poin di klasemen sementara Grup A Piala Kemerdekaan 2025. Selanjutnya, Garuda Muda akan menghadapi UzbekistanU-17 pada Jumat (15/8/2025) pukul 19.30 WIB di Stadion Utama Sumatera Utara. Laga ini menjadi kesempatan penting bagi anak asuh Nova Arianto untuk meraih kemenangan pertama sekaligus memperbaiki posisi di klasemen.

Bukan Indonesia, Negara Paling Ramah di Asia Tenggara itu Kamboja

SMA Syafiyyatul Amaliyyah Borong Prestasi di ICSTEM 2025 Malaysia

Preview Arab Saudi vs Indonesia: Laga Berat, Kluivert Minta Tim Tetap Tenang

Dari Jakarta ke Jeddah: Misi Kedua Garuda Menaklukkan Arab Saudi

Gagal ke Gaza, Wanda Hamidah Tiba di Tanah Air
