Liverpool Sukses Comeback, Mohamed Salah Jadi Penentu Kemenangan atas Brighton

Pertandingan dimulai dengan Brighton unggul terlebih dahulu lewat gol Ferdi Kadioglu di menit ke-14. Gol ini tercipta setelah Kaoru Mitoma berhasil masuk dari sisi kiri dan mengirim umpan yang gagal dikontrol dengan baik oleh Danny Welbeck, namun bola yang bergulir disambar Kadioglu untuk menjebol gawang Caoimhin Kelleher.
Baca Juga:
Liverpool kesulitan menciptakan peluang berbahaya sepanjang babak pertama, meski Darwin Nunez sempat mengancam pada menit ke-9. Namun, serangannya berhasil digagalkan oleh kiper Bart Verbruggen. Upaya tim asuhan Arne Slot untuk menyamakan kedudukan baru terwujud di babak kedua.
Gol penyeimbang dicetak oleh Cody Gakpo pada menit ke-69 melalui tendangan keras dari luar kotak penalti setelah menerima umpan dari Virgil van Dijk. Hanya berselang tiga menit, Salah memastikan kemenangan Liverpool melalui serangan balik cepat. Curtis Jones mengirimkan umpan matang dari tengah lapangan, dan Salah sukses melewati bek Brighton sebelum melepaskan tembakan yang tak mampu dihentikan Verbruggen.
Kemenangan ini membawa Liverpool mengumpulkan 25 poin dari 10 pertandingan, membuat tim besutan Arne Slot kembali ke puncak klasemen setelah Manchester City kalah 2-1 saat bertandang ke markas AFC Bournemouth di waktu yang sama. Man City harus turun ke peringkat 2 dengan 23 poin.
Susunan pemain:
Liverpool (4-3-3): Caoimhin Kelleher; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konate (Joe Gomez 46'), Virgil van Dijk, Kostas Tsimikas; Dominik Szoboszlai (Luis Diaz 66'), Ryan Gravenberch, Alexis Mac Allister (Curtis Jones 66'); Mohamed Salah (Conor Bradley 90+1'), Darwin Nunez (Wataru Endo 77'), Cody Gakpo.
Pelatih: Arne Slot
Brighton & Hove Albion (4-4-2): Bart Verbruggen; Pervis Estupinan, Igor Julia, Jan Paul van Hecke, Joel Veltman (Brajan Gruda 76'); Kaoru Mitoma (Simon Adingra 87'), Yasib Ayari (Mats Wiefer 76'), Jack Hinshelwood (Evan Ferguson 88'), Ferdi Kadioglu (Jakub Moder 88'); Danny Welbeck, Giorginio Rutter.
Pelatih: Fabian Huerzeler

Klub-klub Raksasa Eropa Tumbang di Pekan Kedua Liga Champions 2025/2026

Newcastle vs Arsenal: Ujian Berat The Gunners di St James’ Park

Crystal Palace vs Liverpool: Bentrok Tim Super Disiplin vs Intensitas Tinggi

Awal Musim Gemilang: Selain Liverpool, Tiga Raksasa Eropa Tampil Sempurna dan Lebih Dominan

Liverpool Unggul 5 Poin Setelah 5 Laga, Deja Vu Musim 2019/2020, The Reds Juara Lagi?
