Wagub Ijeck Kunjungi Rumah Duka Angelina Simatupang
Kitakini.news - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah bersama istrinya menunjungi keluarga almarhum Angelina Simatupang di Jalan Danau Tes, Kelurahan Seiagul, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan, Senin (2/1/2023).
Baca Juga:
Kedatangan Wagub yang akrab disapa Ijeck tersebut disambut suaminya almarhum yaitu Hutagalung, ibunya almarhum, anggota DPRD Sumut Tuahman Purba dan keluarga besar Simatupang.
Kepada keluarga almarhum, Wagub atas nama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut, menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Angelina Simatupang.
"Atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Utara kami mengucapkan duka cita yang mendalam, berpulangnya almarhum Angelina Simatupang ,” ujar Musa Rajekshah kepada seluruh keluarga almarhum.
"Semoga keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi kesabaran,” tambah Wagub.
Keluarga almarhum Angelina Simatupang yaitu Aron Simatupang menyampaikan kepada Wagub bahwa penguburan almarhum akan dilaksanakan pada Rabu (4/1/2023) di Pekuburan Taman Eden Tanjungmorawa.
Kontributor: Desrin Pasaribu
Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?
Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang
Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes
Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan
Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok