Bobby Nasution Tepungtawari Calhaj Medan 2023 dalam Halal Bihalal Tokoh Agama
Kitakini.news - Calon jemaah haji (calhaj) Kota Medan tahunn 2023 ditepung tawari oleh Wali Kota Medan, Selasa (2/5/2023).
Baca Juga:
Kegiatan ini terlaksana dalam Halal Bihalal bersama MUI Kota Medan, para ulama, tokoh agama dan cendekiawan Muslim Kota Medan di Hotel Madani Jalan Sisingamangaraja Medan.
Selain mendoakan agar para calhaj senantiasa diberi kesehatan dan kekuatan sehingga dapat menjalankan ibadah haji dengan baik, para calhaj yang akan menjalani Rukun Islam kelima itu dapat menjalankannya dengan baik sehingga menjadi haji yang mabrur.
"Mudah-mudahan seluruh calhaj yang akan berangkat haji ini dapat menjadi haji yang mabrur. Di samping itu kami sangat juga mengharapkan doa agar Kota Medan menjadi berkah, maju dan kondusif,” ucap Bobby..
Sebelumnya, Bobby Nasution juga minta doa dan dukungan penuh dari para ulama agar seluruh program pembangunan yang dilaksanakan Pemko Medan dapat berjalan dengan lancar, termasuk pembangunan Islamic Centre yang akan menjadi rumah bagi pergerakan peradaban Islam di ibukota Provinsi Sumatera Utara.
"Dengan doa dan dukungan yang diberikan para ulama, insya Allah pembangunan yang dilaksanakan Pemko Medan, salah satunya pembangunan Islamic Centre dapat berjalan lancar,” ungkapnya.
"Saya mengajak semua untuk bersama-sama mendukung pembangunan Pemko Medan. Saya juga berharap MUI Kota Medan dapat meningkatkan kesadaran umat Muslim di Kota Medan dalam membayar zakat,” imbuhnya.
Menantu Presiden Joko Widodo ini juga mengaku sangat mengapresiasi digelarnya halal bihalal ini. Sebab sebagai momen untuk saling bersilaturahmi satu dengan yang lain. Disamping itu, imbuhnya, halal bihalal juga diharapkan semakin mempererat tali silaturahmi guna mendukung pembangunan Kota Medan yang tengah dijalankan.
Dihadapan para ulama, Ketua MUI Kota Medan Dr H Hasan Matsum, Dato' Seri H Syamsul Arifin, serta unsur Forkopimda Kota Medan, orang nomor satu di Pemko Medan tak lupa menyampaikan permintaan maaf jika selama menjalankan roda pemerintahan masih terdapat kekurangan. “Atas nama Pemko Medan maupun pribadi, saya minta maaf,” tandasnya.
Redaksi
Optimalkan Kawasan Industri, Bobby Usulkan Integrasi KIM, Kuala Tanjung dan Belawan
Sepanjang 2025, Bobby Nasution Benahi 44,9 Km Jalan Provinsi
PN Medan Terima Dua Gugatan Lingkungan Hidup terhadap PT Toba Pulp Lestari dan PT Tri Bahtera Srikandi
Medan Siap Era Digital, Rico Waas Percepat Distribusi SPPT PBB untuk Transparansi dan Kemudahan Wajib Pajak
Bandar & Kurir 100 Kg Sabu Divonis Seumur Hidup, Pengendali Dihukum Mati