Jumat, 23 Januari 2026

Kasihan, Purnawirawan Sakit Parah di Angkola Julu Tapsel

- Minggu, 30 April 2023 16:02 WIB
Kasihan, Purnawirawan Sakit Parah di Angkola Julu Tapsel

Kitakini.news - Pada hari Senin (24/4), tim Burangir bersama Ustadz Abdul Azis Siregar mengunjungi seorang kakek Gunung Samosir (76) yang sedang sakit di rumahnya di lorong 4, Desa Pintulangit Jae, Kecamatan Angkola Julu, Kota Padangsidempuan.

Baca Juga:

Sebelumnya informasi ini dapat dari kerabat Ustadz Abdul Azis dan memohon supaya Burangir dapat melihat kondisi kakek tersebut.

Setelah ditelusuri ternyata Kakek Gunung Samosir merupakan Purnawirawan TNI AD di kesatuan KODIM 0212/TS. Dia pensiun pada 14 Maret 1995 dengan pangkat terakhir Kopda dikarenakan penyakit syaraf yang dideritanya.

“Kami mendapati kakek Gunung Samosir terbaring lemah di kamarnya yang sangat sempit dan jauh dari kata nyaman. Matanya yang sudah tidak melihat sejak beberapa tahun lalu ditambah badannya yang sudah sangat lemas dan sudah tak mampu mengeluarkan suara lagi semakin memperparah kondisinya. Untuk ke buang air kecil, anaknya menyiapkan ember kecil dan kadang dipapah ke kamar mandi,” ujar Juli perwakilan Yayasan Burangir kepada wartawa, Rabu (26/4/2023).

Selama ini, dia memiliki BPJS gratis namun sejak beberapa bulan lalu sudah tidak aktif lagi membuatnya tak bisa berobat rutin lagi. Anaknya juga yang sudah memiliki keluarga hanya pasrah melihat kondisi Ayahnya karena tak mampu membawa berobat.

“Kami berjanji akan berkordinasi dengan stakeholder terkait dalam upaya mengaktifkan kembali BPJS nya agar Kakek Gunung dapat berobat kembali dan harapannya ada tim kesehatan yang rutin memeriksa kondisi keadaan kakek ini di rumahnya karena sudah tak sanggup lagi bergerak dari tempat tidurnya,” jelasnya.

“Orang Baik, assesment kami sementara menyimpulkan bahwa Kakek Gunung membutuhkan Relawan Tim Kesehatan yang memeriksa kondisinya secara intens, fasilitas tempat tidur (tilam, bantal, selimut) yang jauh dari kata memadai apalagi untuk seorang lansi yang sakit, popok dewasa untuk memudahkannya BAK dan BAB, serta kebutuhan asupan nutrisinya,” tambahnya.

Juli mengimbau apabila ada yang tergerak hatinya boleh menghubungi Lembaga Burangir di nomor 082368774440.

 

 

 

Kontributor: Efendi Jambak

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?

Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes

Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok

Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok

Raja Kungfu Dagestan Muslim Salikhov, KO Carlos Leal dalam 42 Detik di UFC Abu Dhabi

Raja Kungfu Dagestan Muslim Salikhov, KO Carlos Leal dalam 42 Detik di UFC Abu Dhabi

Komentar
Berita Terbaru