Kamis, 22 Januari 2026

Pasca Gempa, Puluhan Warga Tabuyung Madina Nginap di Rumah Kades

- Selasa, 04 April 2023 16:21 WIB
Pasca Gempa, Puluhan Warga Tabuyung Madina Nginap di Rumah Kades

Kitakini.news - Pasca gempa yang mengguncang wilayah Tapanuli bagian selatan (Tabagsel) Warga desa Tabuyung, Kecamatan Muara Batanggadis, Kabupaten Madina, putuskan nginap di rumah kepala desa lantaran masih takut akan datangnya gempa susulan, Senin (3/4/2023).

Baca Juga:

Hal ini di benarkan Ziaul Hak Nasution selaku Kepala Desa Tabuyung serta mengatakan rumahnya akan selalu siap di pakai jikalau dibutuhkan warga kapan saja.

"Benar malam ini puluhan warga nginap di rumah kita, selaku kades saya akan berupaya melayani masyarakat dengan cara apapun,” ujarnya.

Zia berharap tidak ada lagi gempa susulan apalagi titik koordinat terlihat dari data BMKG bersumber dari pantai barat Kabupaten Madina 98 KM dari Sibolga Sambas, 82 KM Barat Daya Padangsidempuan-Sumut, berkekuatan 4'6 magnitude.

"Mari kita doakan semoga tidak ada lagi gempa susulan, kepada masyarakat saya mengahimbau agar tidak panik dan tetap tenang, ayo berdzikir kiranya Do'a kita di ijabah Allah SWT,” harapnya.

Salah seorang warga mengutarakan bersyukur mempunyai kepala desa yang bersifat mengayomi.

"Alhamdulillah pasca gempa, malam ini kepala desa kami membuka pintu rumahnya lebar-lebar sebagai tempat mengungsi bilamana ada warga yang masih takut datang gempa susulan, Semoga sifat kades tidak berubah, soalnya pemimpin yang seperti ini lah yang kami harapkan,” ujar Sri.

Amatan awak media usai menghubungi kepala desa selain memberikan tempat untuk tinggal pasca gempa, ia juga menghidangkan jamuan makan dan minum bagi warga yang ingin makan sahur atau makan malam.




Kontributor: Efendi Jambak

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?

Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes

Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok

Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok

Raja Kungfu Dagestan Muslim Salikhov, KO Carlos Leal dalam 42 Detik di UFC Abu Dhabi

Raja Kungfu Dagestan Muslim Salikhov, KO Carlos Leal dalam 42 Detik di UFC Abu Dhabi

Komentar
Berita Terbaru