Kamis, 22 Januari 2026

Rumah dan Mobil Fortuner Terbakar di Garasi

- Jumat, 10 Maret 2023 08:04 WIB
Rumah dan Mobil Fortuner Terbakar di Garasi

Kitakini.news - Satu unit rumah dan mobil jenis fortuner terbakar di garasi rumah pemiliknya di Jalam Marelan Raya Kelurahan Tanah Enamratus, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Sumatera Utara, Selasa (7/3/2023).

Baca Juga:

Diduga terjadi arus pendek (korslet), satu unit mobil mewah terbakar di Jalan Marelan Raya Gang Mayor Kelurahan Tanah Enamratus Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Selasa (7/3/2023) sekira pukul 15:00 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Diduga api berasal dari garasi mobil yang terbakar itu kemudian merambat ke rumah warga yang berada di lokasi seputaran pemukiman padat penduduk.

Banyaknya bahan mudah terbakar membuat api terus membesar di dalam garasi, sehingga kepulan asap tebal disusul kobaran api merambat ke teras rumah.

Warga setempat sempat panik dan berusaha memadamkan kobaran api dengan alat seadanya.

Api berhasil dipadamkan hampir satu jam kemudian, setelah dua unit mobil Pemadam Kebakaran dari Pos Belawan diturunkan untuk menjinakkan api yang nyaris merambat ke rumah warga berada di pemukiman padat penduduk itu.

Petugas Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran Yunius Maruao menyebutkan, kobaran api berhasil dipadamkan dan petugas masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran meskipun api pertama kali terlihat dari mobil.

Petugas dari Polsek Medan Labuhan melakukan pengamanan dan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kebakaran tersebut.

 

 

 

Kontributor: Desrin Pasaribu

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?

Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes

Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok

Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok

Raja Kungfu Dagestan Muslim Salikhov, KO Carlos Leal dalam 42 Detik di UFC Abu Dhabi

Raja Kungfu Dagestan Muslim Salikhov, KO Carlos Leal dalam 42 Detik di UFC Abu Dhabi

Komentar
Berita Terbaru