Selasa, 27 Januari 2026

Menuju Medan Tertib, Smart Road Safety Policing Resmi Diserahkan untuk Gerbang Sumatera

Azzaren - Rabu, 19 November 2025 16:06 WIB
Menuju Medan Tertib, Smart Road Safety Policing Resmi Diserahkan untuk Gerbang Sumatera
Teks foto : Penandatanganan secara resmi layanan Smart City dengan pendekatan Road Safety Policing dari Korlantas Polri melalui Direktorat Keamanan dan Keselamatan (Ditkamsel) kepada Polrestabes Medan. (Azzareen)

Kitakini.news -Korlantas Polri melalui Direktorat Keamanan dan Keselamatan (Ditkamsel) menyerahkan secara resmi layanan Smart City dengan pendekatan Road Safety Policing kepada Polrestabes Medan, Rabu (19/11/2025).

Baca Juga:

Hal ini dilakukan sebagai bentuk komitmen pemerintah pusat untuk mempercepat transformasi Medan menuju kota modern, tertib, dan menjadi Gerbang Sumatera yang aman , selamat, tertib dan lancardalam berlalu lintas.

Dalam kesempatan ini, Dirkamsel Korlantas Polri, Brigjen Pol Prianto menegaskan bahwa kehadiran Smart Road Safety Policingmerupakan jawaban atas tantangan lalu lintas di Kota Medan yang terus berkembang sebagai pusat ekonomi, perdagangan, pendidikan dan mobilitas masyarakat danmewujudkan smart city medan.

"Medan adalah kota Metropolitan di Sumatera dengan pergerakan besar. Medan membutuhkan dukunganyang juga besar dan modern," ujarnya.

Dikatakannya Smart Road Safety Policing ini bukan hanya sekadar perangkat teknologi,ini merupakanlangkah besar membangun budaya tertib, budaya keselamatan, dan budaya keteraturan sosial.

Ia menjelaskan bahwa teknologi Artificial Intelligence, integrasi CCTV, ETLE, traffic analytics, serta sistem backoffice yang menjadi K3I ( kendali, koordinasi, komunikasi dan Informasi ) lalu lintas terpusat akan membantu kepolisian memprediksi pola traffik kendaraan di area Medan, pelanggaran lalu lintas, memprediksi potensi kemacetan dan merespons cepat gangguan kamseltibcar.

Namun, Dirkamsel mengingatkan bahwa teknologi ini tidak akan berjalan maksimal tanpa dukungan seluruh pemangku kepentingan.

"AI ini ibarat bayi yang baru lahir. Ia harus terus dilatih, diberi data, diajari, dan dirawat. Semakin sering kita bersama-sama menggunakannya, semakin cerdas ia menjaga Kota Medan. Karena itu kami mengajak seluruh masyarakat, pengendara, komunitas motor, pelajar, hingga pelaku usaha untuk ikut membangun kecerdasan sistem ini," tambahnya.

Di sisi lain, Kapolrestabes Medan, Kombes Calvijn Jean Simanjuntak, menyampaikan apresiasi dan kesiapan jajarannya untuk mengoperasionalkan layanan ini secara profesional dan humanis. Menurutnya, Smart Road Safety Policing bukan hanya program kepolisian, tetapi gerakan bersama untuk masa depan Kota Medan.

"Polrestabes Medan menyambut penuh tanggung jawab program ini. Kami tidak hanya menerima teknologi, tetapi menerima amanah besar menjadikan Medan kota yang lebih tertib, aman dan membanggakan. Kami mengajak seluruh warga kota untuk ikut serta. Tertib itu bukan tugas polisi saja, tetapi tugas kita semua," ujar Kapolrestabes Medan.

Kerja sama antara pemerintah pusat dan daerah ini diyakini membawa manfaat nyata bagi masyarakat Medan, mulai dari penurunan angka kecelakaan dan fatalitas korban kecelakaan, pengurangan kemacetan, penegakan hukum yang lebih transparan dan humanis, hingga peningkatanmobilitas masyarakatyang mendukung pertumbuhan ekonomi kota Medan.

"Hari ini kita tidak hanya menyerahkan sistem. Hari ini kita menyerahkan masa depan. Smart Road Safety Policing adalah fondasi bagi Medan yang tertib, modern, dan beradab. Dengan teknologi, komitmen, dan kolaborasi, Medan akan menjadi contoh kota cerdas yang memuliakan keselamatan warganya," katanya.

Sementara Kapolrestabes menegaskan kembali semangat kolaboratif. "Mari kita jadikan program ini gerakan kita bersama. Medan tertib, Sumatera maju. Untuk anak-anak kita, untuk masa depan kota ini," papar Calvijn.

Dengan tekad yang sama dari Korlantas Polri, Polrestabes Medan, pemerintah daerah dan seluruh masyarakat, Smart Road Safety Policing resmi menjadi tonggak baru menuju Medan yang tertib dan aman mendukung Smart city Medan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dugaan Kelalaian Medis, Advokat di Medan Polisikan Oknum Dokter Spesialis Kandungan

Dugaan Kelalaian Medis, Advokat di Medan Polisikan Oknum Dokter Spesialis Kandungan

Kapolrestabes Medan Dukung Turnamen Domino PWI Sumut Jelang HPN 2026

Kapolrestabes Medan Dukung Turnamen Domino PWI Sumut Jelang HPN 2026

Polsek Sunggal Tangkap 3 Penganiaya Alvin V Ginting, Tiga Lagi Diburu

Polsek Sunggal Tangkap 3 Penganiaya Alvin V Ginting, Tiga Lagi Diburu

Terungkap Motif Anak Bunuh Ibu Kandung di Medan karena Sakit Hati

Terungkap Motif Anak Bunuh Ibu Kandung di Medan karena Sakit Hati

Suami Jadi Tersangka Pembunuhan Istri di Medan Helvetia

Suami Jadi Tersangka Pembunuhan Istri di Medan Helvetia

Polisi Pastikan Kondisi AI, Terduga Pelaku Pembunuhan Ibu Kandung dalam Keadaan Baik

Polisi Pastikan Kondisi AI, Terduga Pelaku Pembunuhan Ibu Kandung dalam Keadaan Baik

Komentar
Berita Terbaru