Fraksi Golkar DPRDSU Bangga Soeharto Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional
Kitakini.news -Fraksi Partai Golkar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sumatera Utara (DPRD Sumut) menyambut bangga atas penganugerahan gelar Pahlawan Nasional kepada Jenderal Besar HM Soeharto.
Baca Juga:
Bagi keluarga besar Partai Golkar, keputusan tersebut dinilai sebagai bentuk pengakuan terhadap jasa besar Presiden ke-2 Republik Indonesia itu dalam membangun bangsa.
"Kami seluruh jajaran kader Golkar di Sumatera Utara merasa sangat bangga atas penganugerahan gelar Pahlawan Nasional kepada Jenderal HM Soeharto. Karena rantai yang terputus itu telah tersambung kembali," ujar Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sumut, H Aswin Parinduri, dalam konferensi pers di ruang Fraksi Golkar DPRD Sumut, Selasa (11/11/2025).
Dalam kesempatan itu, Aswin didampingi Wakil Ketua Syamsul Qomar dan Frans Dante Ginting, Sekretaris M Ziad Ananta, serta anggota Wagirin Arman dan Darma Putra Rangkuti.
Aswin menilai, keputusan pemerintah memberikan gelar Pahlawan Nasional kepada HM Soeharto merupakan langkah bersejarah dan sangat tepat.
"Bagi kami di Golkar, beliau adalah tokoh besar yang membina Golkar selama 32 tahun. Kami yakin, masyarakat Indonesia pun banyak yang senang dengan keputusan ini. Terbukti, Golkar tetap berada di tiga besar dalam setiap pemilihan umum," ujarnya.
Lebih lanjut Aswin menyebut bahwa HM Soeharto sebagai pemimpin visioner yang membawa Indonesia dikenal dunia internasional. Di masa kepemimpinannya, Indonesia mencapai swasembada pangan terbesar di Asia Tenggara dan berhasil mengembalikan Irian Barat ke pangkuan Ibu Pertiwi.
Sementara itu, kader senior Partai Golkar Sumut, Wagirin Arman turut menyampaikan apresiasi atas keputusan pemerintah.
"Pemerintah sudah sangat tepat menganugerahkan gelar pahlawan kepada anak bangsa, termasuk kepada Pak Harto sebagai pembina Golkar seumur hidup," ujar politisi senior yang sudah sembilan kali menjabat anggota legislatif dari Partai Golkar itu.
Sebagai kader yang telah dibina sejak era Sekber Golkar, Wagirin mengaku merasakan langsung kepemimpinan Soeharto yang tegas, berwawasan pembangunan, dan berpihak kepada rakyat.
Hal senada disampaikan Frans Dante Ginting.Ia mengungkapkan bahwa dalam sidang paripurna DPRD Sumut, Fraksi Golkar juga telah menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Prabowo Subianto atas penganugerahan tersebut.
"Kami berterima kasih kepada Presiden Prabowo yang telah mengakui jasa-jasa besar anak bangsa, termasuk Bapak HM Soeharto," ujarnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Fraksi Syamsul Qomar menegaskan bahwa Soeharto telah meneguhkan nilai-nilai Pancasila melalui konsep Trilogi Pembangunan.
"Trilogi pembangunan itu adalah bentuk nyata implementasi Pancasila stabilitas nasional yang dinamis, pertumbuhan ekonomi, dan pemerataan pembangunan," katanya.
Anggota Fraksi Golkar lainnya, Darma Putra Rangkuti, menambahkan bahwa banyak ide besar HM Soeharto yang kini dilanjutkan dalam pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
"Program Hastacita Presiden Prabowo merupakan kelanjutan dari gagasan Soeharto tentang ketahanan pangan, koperasi, dan gotong royong. Semoga kepemimpinan Presiden Prabowo mampu membawa ekonomi Indonesia tumbuh lebih kuat," tuturnya.
Menutup pernyataannya, Aswin Parinduri mengungkapkan bahwa Ketua Umum DPP Partai Golkar telah menginstruksikan seluruh jajaran Golkar di Indonesia untuk menggelar acara syukuran atas penganugerahan gelar Pahlawan Nasional kepada HM Soeharto.
"Saya pribadi akan menggelar syukuran dengan menyantuni seribu anak yatim di kampung halaman sebagai ungkapan rasa syukur dan penghormatan kepada beliau," pungkasnya. (**)
KMP Harus Bisa Jadi Motor Penggerak Ekonomi Masyarakat Pedesaan
Ihwan Ritonga Tolak Budi Arie Gabung ke Gerindra Demi Jaga Marwah Partai
Said Aldi Al Idrus Instruksikan PD AMPG Jawa Timur Rekrut 100 Ribu Kader Muda
Sutarto Apresiasi Langkah Cepat Polisi Ringkus Pelaku Penganiayaan di Masjid Sibolga
PP AMPG Dukung Soeharto Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional