Terpilih Sebagai Ketua KAKAMMI Sumut, Abdul Rahim Ajak Alumni Jadi Motor Penggerak Perubahan

Kitakini.news - Keluarga Alumni Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia Sumatera Utara (KAKAMMI Sumut) menggelar Musyawarah Wilayah II di Aula Balai Besar Guru dan Tenaga Kependidikan (BBGTK) Provinsi Sumut, Minggu (21/9/2025).
Baca Juga:
Acara yang dibuka Ketua Umum Pimpinan Nasional KAKAMMI, Dr Suryadi Jaya Purnama, S.T secara virtual itu diawali dengan diskusi publik bertema "Menatap Masa Depan Indonesia ( 80 Tahun Merdeka)" bersama Wakil Dekan III Fakultas Kehutanan USU, Prof. Dr. Ir. Agus Purwoko, S. Hut, M.Si, IPU. dan tokoh pengusaha Khairur Rasyid, S.T, M.Si.
Selanjutnya, peserta musyawarah memilih pemimpin baru bagi organisasi yang menjadi rumah besar untuk alumni organisasi mahasiswa yang lahir dari gerakan dakwah kampus tersebut.
Melalui pemungutan suara tertutup dan sidang formatur, terpilih Anggota DPRD Sumatera Utara, Abdul Rahim Siregar, S.T, M.T sebagai Ketua Umum, Anugrah Roby Syahputra, S.M. sebagai Ketua Harian I, Abdul Jalil Ritonga, S.Pd sebagai Ketua Harian II, Muslim, S.E.I, M.E.I sebagai Sekretaris Jenderal dan Shohifah Gultom, S.E., M.Si sebagai Bendahara Umum.
Dalam pidatonya, Abdul Rahim Siregar mengajak seluruh alumni KAMMI untuk terus melanjutkan kaderisasi menciptakan pemimpin umat dan bangsa serta menyatukan berbagai kekuatan dengan kolaborasi untuk perubahan.
Abdul Rahim Siregar yang juga Ketua Umum Forum Masyarakat Dalihan na tolu (FORMADANA) Mengungkapkan siap berkolaborasi dan bergandeng tangan dengan semua entitas diantaranya pemerintah daerah, Swasta Kampus, Lembaga Adat dan juga Alumni Organisasi Mahasiswa (KAHMI, FOKAL IMM, Alumni PMII, Alumni GMNI, Alumni GMKI dll) dalam membangun Sumut yang Unggul, Maju dan Berkelanjutan.
"Kini saatnya KAKAMMI Sumut berdiri tegak, bangkit dan maju. Kita tidak boleh hanya puas dengan romantisme sejarah, tetapi harus melahirkan karya nyata. Dengan kaderisasi yang kuat, kolaborasi yang kokoh, dan kontribusi yang berkelanjutan, KAKAMMI Sumut akan menjadi motor penggerak perubahan, sekaligus pilar penting dalam mewujudkan Sumatera Utara yang berkemajuan, berkeadilan, dan bermartabat, " ujar Sekretaris Umum KAMMI Sumatera Utara periode 1998-2000 tersebut. (**)

Rumah Nursidah Ludes Terbakar, Ricky Anthony Hadir Obati Duka

Rahmansyah Minta Pemprovsu Alokasikan Dana Pembangunan Guardrail dan Jalan Provinsi di Tapteng-Sibolga

Anggota Dewan Diduga Arogan, Diberitakan Langsung Ngeles, Pengamat : Kenapa "Kau Siapa?"

Pemprovsu Harus Pro Aktif Tingkatkan PAD Dari PKB

DPRDSU Minta Bobby Sikapi Perseteruan Antara DPRD dan Bupati Tapteng, Bobby: Nanti Kita Cari Solusinya
