Rapidin Simbolon Apresiasi Fit And Profer Test Bacaleg DPC Medan

Kitakini.news– Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Utara (Sumut), Rapidin Simbolon
mengapresiasi jajaran pengurus partai tingkat Kota Medan yang telah
menyelesaikan proses asessmen serta Fit and Profer Test terhadap bakal calon
Anggota Legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan.
Baca Juga:
Ketua DPD
PDI Perjuangan Provinsi Sumatera Utara Drs. Rapidin Simbolon MM berikan
apresiasi kepada DPC PDI Perjuangan Kota Medan yang telah menyelesaikan proses
asesmen dan Fit And Profer Test terhadap Bakal Calon Anggota legislatif DPRD
Kota Medan pada Pemilu 2024.
“Kita
memberikan penghargaan kepada DPC PDI Perjuangan Kota Medan yang dengan serius
melangsungkan Fit And Profer Test, apa lagi kita mellihat dalam prosesnya
dilakukan secara tranfaran dengan melibatkan Akdemisi, dalam hal ini bekerja
sama dengan Pihak Universitas Sumatera Utara” Ungkap Rappidin Simbolon dalam
sambutannya saat menutup pelaksanaan Fit And Profer Test di Kanntor DPC PDI
Perjuangan Kota Medan Pada Selasa (14/2/2022).
Rapidin juga
meminta Bacaleg untuk terus melakukan pendekatan kepada masyarakat dengan
melakukan kerja-kerja konkrit dimasyarakat.
“Kalau sudah
mendaftar sebagai Bacaleg, maka kita tidak boleh bersantai santai ria, semua
harus bekerja untuk masyarakat sembari menyiapkan diri dengan matang agar mampu
memenangkan hati Rakyat,” ujar Rapidin melalui keterangan tertulis di Medan,
Rabu (15/2/2023).
Rapidin juga
menjelaskan, bahwa dalam Pemilu 2024 PDI Perjuangan Sumut mendorong proses
penjaringan dan penyaringan dengan tranfaran agar nantinya Caleg yang
dicalonkan benar-benar memenuhi standarisasi yang ditetapkan oleh partai.
“Kita tidak
mau lagi ada anggota Legislatif dari PDI perjuangan yang tidak faham dengan
Visi Misi Partai, untuk itu kita akan benar-benar selektif dalam menentukan
calon Anggota Legislatif yang akan kita daftarkan ke KPU untuk itu seluruh DPC
-DPC yang ada di Sumut kita Intruksikan untuk melakukan Asesmen dan Fit And
Profer Test,” tandasnya.
Sementara
itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Medan, Hasyim mengatakan asesmen yang
dilakukan bertujuan untuk menggali potensi para Bacaleg secara objektif.
“Untuk
memenuhi objektifitas tersebut maka kita bekerjasama dengan Pihak USU dan DPD
PDI Perjuangan Sumut. Jadi penilaian berjalan sangat objektif tanpa campur
tangan pengurus DPC,” ujar Hasyim yang juga Ketua DPRD Kota Medan,
Lebih lanjut
Hasyim menerangkan, Asesmen terhadap Bacaleg yang dilakkukan oleh DPC Kota
Medan merupakan gebrakan dan langkah maju untuk membangun system politik yang
Sehat di Kota Medan.
“Baru PDI
dan sampai hari ini baru PDI Perjuangan yang melakukan Asesmen dengan
melibatkan Stakeholder Akademisi untuk melakukan penyaringan dan hasilnya kita pastikan
sangan objektif dan bisa kita pertanggungjawabkan kepada masyarakat,” Pungkasnya.
Redaksi

Malam ini Pukul 23.59 WIB, Batas Akhir Penyerahan Perbaikan Dokumen Persyaratan Bacaleg

Ini Aturan Pindah TPS di Pemilu 2024 Mendatang

Aliansi Kawal Pemilu Demo Tolak Komisioner KPU dan Bawaslu Tapteng Diduga Melanggar Etik

DPT Pemilu 2024 di Padangsidempuan Sebanyak 161.204 Orang

KPU Medan Temukan 25 Orang Data Ganda Luar Negeri
