Jumat, 28 November 2025

Harga Beras Tembus Rp17.500, Anggota DPRD Medan Desak Pemko Gelar Operasi Pasar

Siti Amelia - Senin, 14 Juli 2025 12:00 WIB
Harga Beras Tembus Rp17.500, Anggota DPRD Medan Desak Pemko Gelar Operasi Pasar
dokumentasi
Binsar Simarmata
Kitakini.news - Kenaikan harga beras di Kota Medan menjadi isu yang sangat diperhatikan oleh Anggota DPRD Kota Medan, Binsar Simarmata. Ia menilai bahwa harga beras yang kini mencapai Rp17.500 per kilogram merupakan tanda peringatan yang tidak boleh diabaikan.

Binsar Simarmata mendesak Pemerintah Kota Medan untuk segera mengambil tindakan yang cepat dan tepat guna menstabilkan harga beras yang terus meningkat dalam tiga bulan terakhir.

Baca Juga:

"Kenaikan harga beras sangat mempengaruhi masyarakat, terutama bagi mereka yang berpenghasilan rendah. Kita tidak boleh menganggap remeh situasi ini, mengingat beras adalah kebutuhan pokok yang paling utama," ungkap politisi dari Partai Perindo ini, Senin (14/7/2025).

Sebagai anggota Komisi II DPRD Kota Medan, Binsar Simarmata memberikan beberapa rekomendasi kepada Pemko Medan, antara lain untuk mengontrol harga, meningkatkan cadangan beras, serta melaksanakan operasi pasar guna menstabilkan harga.

"Pemerintah Kota Medan, melalui dinas terkait dan PUD Pasar, juga harus memastikan ketersediaan beras yang cukup dan melakukan operasi pasar untuk menekan harga beras di Kota Medan," tambah Binsar Simarmata.

Dengan langkah-langkah tersebut, Binsar Simarmata berharap harga beras dapat kembali stabil sehingga masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pokok mereka dengan harga yang terjangkau.

Diketahui, keluhan mengenai kenaikan harga beras mulai dirasakan oleh masyarakat, khususnya ibu rumah tangga di Kota Medan. Dalam tiga bulan terakhir, harga beras mengalami lonjakan signifikan dari Rp14.000 per kilogram hingga mencapai Rp17.500 per kilogram.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
DPRD Kota Medan Sukses Gelar Rapat Paripurna Penetapan APBD 2026, Komitmen Kuat untuk Pembangunan Berkelanjutan dan Kesejahteraan Warga

DPRD Kota Medan Sukses Gelar Rapat Paripurna Penetapan APBD 2026, Komitmen Kuat untuk Pembangunan Berkelanjutan dan Kesejahteraan Warga

DPRD Medan Fasilitasi Penyelesaian Ganti Rugi Lahan untuk Proyek Tanggul Danau Siombak

DPRD Medan Fasilitasi Penyelesaian Ganti Rugi Lahan untuk Proyek Tanggul Danau Siombak

DPRD Medan Dorong Partisipasi Masyarakat dalam Pencegahan Kebakaran

DPRD Medan Dorong Partisipasi Masyarakat dalam Pencegahan Kebakaran

Ketua DPRD Medan Apresiasi Kapolrestabes Baru, Janji Sinergi untuk Keamanan Kota

Ketua DPRD Medan Apresiasi Kapolrestabes Baru, Janji Sinergi untuk Keamanan Kota

Komisi IV DPRD Medan: “Banjir Tak Akan Selesai Kalau Sungai Dikepung Beton J-City dan CityView!”

Komisi IV DPRD Medan: “Banjir Tak Akan Selesai Kalau Sungai Dikepung Beton J-City dan CityView!”

Lalilatul Badri Setujui Audit Independen, Ajakan Warga Lawan Bangunan Liar

Lalilatul Badri Setujui Audit Independen, Ajakan Warga Lawan Bangunan Liar

Komentar
Berita Terbaru