Poldasu Didesak Segera Tangkap Pelemparan Batu Terhadap Irham Buana
Kitakini.news -Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) diminta secepatnya mengungkap dan menangkap pelaku pelemparan batu terhadap mobil Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumut Irham Buana Nasution SH M.Hum demi tegaknya supremasi hukum bagi pelaku kejahatan yang sangat meresahkan.
Baca Juga:
"Aksi pelemparan batu yang dilakukan Orang Tak Dikenal (OTK) kepada rekan kami Irham Buana, secepatnya ditangkap. Polda Sumut diminta gerak cepat dan serius menanggapi kasus ini, karena sudah 2 pekan kasus ini terhadi," ujar Anggota DPRD Sumut Viktor Silaen kepada wartawan di gedung dewan, Senin (28/7/2025).
Hal ini disampaikan Viktor Silaen merespon aksi teror dan pelemparan batu kepada mobil Anggota DPRD Sumut Irham Buana saat melakukan Kundapil di Kecamatan Medan Belawan dan saat bergerak dari Belawan, Selasa (8/7/2025) kemarin.
Mobil Alphard yang ditumpangi Irham Buana tiba-tiba dilempari batu oleh dua OTK, sehingga kaca belakang sebelah kiri pecah.
"Mobil saya dilempar batu sebanyak dua kali hingga kaca belakang pecah. Serangan itu jelas ditujukan kepada saya, karena persis berada di sebelah kiri tempat saya duduk," ucap Irham kepada wartawan seusai mengadukan kasus aksi teror dan pelemparan batu terhadap dirinya.
Viktor menegaskan, bahwa aksi teror dan pelemparan batu yang dialami Irham Buana itu tak bisa dianggap sebagai hal sepele, karena lambannya penanganan kasus teror ini sangat berpotensi melemahkan rasa aman, tidak hanya bagi anggota legislatif, tetapi juga masyarakat luas.
"Peristiwa teror ini tidak boleh dianggap normal, karena para pelakunya bisa saja akan melakukan teror berikutnya terhadap siapa saja," cetus Politisi Partai Golkar ini.
Viktor juga menyesalkan pengaduan Irham Buana ke Polda Sumut yang hingga kini belum ada titik terang. Sehingga dikhawatirkan akan menjadi dampak bagi masyarakat menjadi apatis untuk melaporkan kasus serupa yang menimpa mereka.
Menurut Viktor, menyelesaikan kasus aksi teror dan pelemparan batu ini sangat penting untuk dituntaskan, demi menjaga kepercayaan publik terhadap lembaga penegak hukum dan menjamin keamanan para wakil rakyat dalam menjalankan tugas.
"Aksi teror ini merupakan ujian bagi institusi penegak hukum. Jika kasus ini terus berlarut, maka amanah rakyat terhadap wakilnya terancam tidak terlindungi, sehingga kita berharap aparat kepolisian segera mengungkap pelakunya. Apalagi publik berhak tahu apa motif di balik serangan tersebut," tandasnya.
Hal senada juga dikatakan Anggota DPRD Sumut HWagirin Arman S.Sos yang berharap agar Polda Sumut bisa segera mengungkap pelakunya.
Sebab, lanjut Politisi Senior Partai Golkar ini, tindakan para pelaku teror dan pelemparan batu tersebut telah merusak ketentraman bagi masyarakat dan seluruh anggota dewan dalam menjalankan tugasnya.
"PakIrham Buana Nasutionini, selain anggota dewan, juga pernah menjabat Ketua KPU Sumut selama 2 periode, Wakil Ketua DPRD Sumut dan berbagai jabatan penting lainnya. Sehingga wajib hukumnya para pelaku teror segera ditindak tegas. Sebab sudah terlalu berani mencoba mengacaukan keamanan dengan menyebar aksi teror dan pelemparan batu," ketus wakil rakyat yang berasal dari Dapil Sumut III meliputi Kabupaten Deli Serdang ini. (**)
DPRD dan Dinkes Sumut Bentuk Satgas UHC
KMP Harus Bisa Jadi Motor Penggerak Ekonomi Masyarakat Pedesaan
Fraksi Golkar DPRDSU Bangga Soeharto Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional
Kuasa Hukum Rahmadi Nilai Penyidik Ditreskrimum Polda Sumut Tak Netral
Tuberkulosis Masih Jadi Masalah Serius di Dunia