Kamis, 13 November 2025

DPRD Medan Desak Penyelesaian Masalah Tarif Parkir di RSUD Pirngadi Medan

Siti Amelia - Senin, 16 Juni 2025 20:00 WIB
DPRD Medan Desak Penyelesaian Masalah Tarif Parkir di RSUD Pirngadi Medan
dokumentasi
H Kasman

Kitakini.news - Ketua Komisi II DPRD Medan, H. Kasman, mendesak RSUD Pirngadi Medan untuk segera menyelesaikan masalah tarif parkir yang belakangan ini menjadi sorotan di media sosial. Dalam Rapat Dengar Pendapat yang diadakan, Senin (16/6/2025), Kasman meminta manajemen RSUD Pirngadi dan pengelola parkir untuk duduk bersama dan mencari solusi agar masalah ini tidak meluas.

Baca Juga:

"Kita meminta kepada manajemen RSUD Pirngadi dan pengelola parkir untuk kembali duduk bersama. Saya yakin persoalan ini bisa diselesaikan karena terjadi miskomunikasi saja," ungkap Kasman.

Ia juga menyoroti kurangnya sosialisasi mengenai penerapan tarif parkir portal yang diterapkan di rumah sakit tersebut.

Kasman menambahkan bahwa ada permintaan dari sejumlah pihak terkait tarif parkir bagi dokter dan karyawan, yang sudah diatur dalam MoU dengan pihak ketiga.

"Bagi dokter dan karyawan serta dokter magang, ada ketentuannya diatur dalam MoU tersebut sehingga tidak memberatkan," jelasnya.

Sementara itu, dr. Deni Soeroso mengharapkan pengelolaan parkir di RSUD Pirngadi tidak mengikuti pola yang diterapkan di pusat perbelanjaan.

Ia menekankan pentingnya evaluasi pengelolaan parkir, mengingat RSUD Pirngadi adalah rumah sakit milik pemerintah dan juga berfungsi sebagai rumah sakit pendidikan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Ketua DPRD Medan Apresiasi Kapolrestabes Baru, Janji Sinergi untuk Keamanan Kota

Ketua DPRD Medan Apresiasi Kapolrestabes Baru, Janji Sinergi untuk Keamanan Kota

Komisi IV DPRD Medan: “Banjir Tak Akan Selesai Kalau Sungai Dikepung Beton J-City dan CityView!”

Komisi IV DPRD Medan: “Banjir Tak Akan Selesai Kalau Sungai Dikepung Beton J-City dan CityView!”

Lalilatul Badri Setujui Audit Independen, Ajakan Warga Lawan Bangunan Liar

Lalilatul Badri Setujui Audit Independen, Ajakan Warga Lawan Bangunan Liar

DPRD Medan Segel Perumahan Ilegal untuk Lindungi Pendapatan Daerah

DPRD Medan Segel Perumahan Ilegal untuk Lindungi Pendapatan Daerah

Komisi IV DPRD Medan Dorong Penegakan Aturan Bangunan

Komisi IV DPRD Medan Dorong Penegakan Aturan Bangunan

Kolaborasi Lintas Agama, Masyarakat India Indonesia di Medan Siap Maju Bersama DPRD

Kolaborasi Lintas Agama, Masyarakat India Indonesia di Medan Siap Maju Bersama DPRD

Komentar
Berita Terbaru