Hari Ini, Ratusan Penumpang Saudia Airlines Diterbangkan ke Jakarta
Kitakini.news -Pesawat Saudi Airlines yang melakukan pendaratan darurat di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, sudah diterbangkan. Seluruh jemaah Haji asal Kota Depok dipastikan dalam kondisi laik terbang.
Baca Juga:
Sebanyak 442 jemaah haji asal Kota Depok telah diterbangkan ke tujuan awal yaitu Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 08.30 WIB.
Kondisi kesehatan seluruh penumpang dipastikan laik terbang setelah dilakukan pemeriksaan oleh petugas kesehatan.
Salah satu penumpang mengaku senang perjalanan menuju ke Jakarta kembali dilanjutkan karena akan segera bertemu dengan sanak keluarga.
Sebelumnya, Pesawat yang mereka tumpangi harus mengalihkan penerbangan dan mendarat darurat di Bandar Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara setelah mendapat ancaman bom melalui surat elektronik atau email dari orang tidak dikenal.
Namun setelah dilakukan evakuasi dan pemeriksaan secara menyeluruh di pesawat serta barang-barang penumpang dipastikan tidak ada benda mencurigakan seperti bom.
Seluruh penumpang pun kembali diterbangkan ke tujuan awal yaitu Bandara Soekarno-Hatta dengan pesawat yang sama. (**)
Tuberkulosis Masih Jadi Masalah Serius di Dunia
Pemuda Masjid Dunia Minta Penegak Hukum Ungkap Motif Ledakan di Masjid Jakarta
Modus Menolong, Residivis di Karo Nekat Mencuri Sepeda Motor Korban Lakalantas
Dugaan Pungli Deli Serdang Jadi Atensi Prabowo Subianto
Kejatisu Periksa Ashari Tambunan