Hari Ini, Ratusan Penumpang Saudia Airlines Diterbangkan ke Jakarta
Kitakini.news -Pesawat Saudi Airlines yang melakukan pendaratan darurat di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, sudah diterbangkan. Seluruh jemaah Haji asal Kota Depok dipastikan dalam kondisi laik terbang.
Baca Juga:
Sebanyak 442 jemaah haji asal Kota Depok telah diterbangkan ke tujuan awal yaitu Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 08.30 WIB.
Kondisi kesehatan seluruh penumpang dipastikan laik terbang setelah dilakukan pemeriksaan oleh petugas kesehatan.
Salah satu penumpang mengaku senang perjalanan menuju ke Jakarta kembali dilanjutkan karena akan segera bertemu dengan sanak keluarga.
Sebelumnya, Pesawat yang mereka tumpangi harus mengalihkan penerbangan dan mendarat darurat di Bandar Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara setelah mendapat ancaman bom melalui surat elektronik atau email dari orang tidak dikenal.
Namun setelah dilakukan evakuasi dan pemeriksaan secara menyeluruh di pesawat serta barang-barang penumpang dipastikan tidak ada benda mencurigakan seperti bom.
Seluruh penumpang pun kembali diterbangkan ke tujuan awal yaitu Bandara Soekarno-Hatta dengan pesawat yang sama. (**)
Satu Momen Penentu Antar Persikad Depok Tekuk PSMS Medan 1-0
Polsek Sunggal Tangkap 3 Penganiaya Alvin V Ginting, Tiga Lagi Diburu
Selisih Satu Poin, Persikad Depok vs PSMS Medan Siap Bertarung Habis-habisan di Pakansari
Bahlil Lahadalia dan Ijeck Bantu Ratusan Warga dan Umat Kristiani di Deli Serdang
Sumatera Masih Berduka, Wika Salim Gagal Tampil Malam Tahun Baru