Tiket Mudik Gratis Pemko sudah Bisa Diambil, Warga Mengaku Senang
Kitakini.news - Pemerintah Kota (Pemkot) Medan kembali melaksanakan program mudik gratis pada tahun 2025. Bagi warga kota Medan yang telah mendaftar mudik gratis Pemko, sudah dapat mengambil tiket keberangkatan mulai tanggal 17 hingga19 Maret 2025.
Baca Juga:
Pantauan di lapangan terlihat warga sudah mengantre mulai pukul 08.00 padahal pengambilan tiket baru di mulai pukul 09.00 WIB. Setelah berdiri menunggu, akhirnya pengambilan tiket dimulai sekitar pukul 09.30 WIB.
Terlihat warga antusias mengantre untuk mendapatkan tiket mudik. Tiket yang telah diperoleh dapat ditukarkan dengan kaos mudik Pemko.
Salah seorang peserta mudik gratis pemko Medan, Siti Wardah, mengaku senang dengan adanya program mudik gratis ini. "Senanglah pak ada mudik gratis ini. Saya dan anak-anak serta keluarga bisa mudik dengan tidakada biaya," ujar Wardah, Senin (17/3/2025).
Wardah sendiri berangkat bersama dengan 5 anggota keluarga lainnya. Mereka akan berangkat mudik pada tanggal 26 Maret nanti. Dia mengaku sudah mengikuti program mudik gratis pemko ini sebanyak 2 kali.
"Saya dan keluarga akan berangkat ke Kota Panyabungan dan saya sudah 2 kali ikut program mudik ini," kata Wardah. Wardah bersama ribuan warga Kota Medan lainnya akan berangkat tanggal 26 dan 27 Maret 2025 dari Lapangan Merdeka Medan.
Untuk diketahui,program mudik gratis Pemko ini menyediakan 4. 000 kuota penumpang dan mencakup 12 kota tujuan di Sumatera Utara.
Kota yang menjadi tujuan mudik diantaranya Pakpak Bharat (40 orang), Sidikalang (40 orang), Tarutung (80 orang), Sibolga (160 orang), Rantau Prapat (400 orang), Kota Pinang (160 orang), Sibuhuan (400 orang), Gunung Tua (480 orang), Sipirok (240 orang), P. Sidempuan (400 orang), Panyabungan (1. 120 orang) dan Natal (480 orang).
Sebelumnya warga yang mau mengikuti program mudik gratis ini harus mendaftar terlebih dahulu. Pemko Medan tidak hanya menyediakan transportasi gratis, tetapi juga berbagai fasilitas untuk kenyamanan peserta mudik, seperti Snack box untuk berbuka puasa, satu kali makan gratis selama perjalanan dan bingkisan spesial untuk peserta mudik.
Ombudsman RI Soroti Keluhan Warga Medan Soal Regulasi PBG, Pemko Janji Perbaikan Cepat
Pemberdayaan Rumah Ibadah di Masjid Al Ikhlas Laucih, Rico Waas Safari Ashar dan Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid
Berikut Solusi Inovatif Rommy Van Boy Terkait Overload TPA Terjun
Komisi IV DPRD Medan Dorong Penegakan Aturan Bangunan
Bangga Pemuda Medan Ikut Program AIYEP, Rico Waas Berharap Apa Yang Dipelajari Dikontribusikan Untuk Kota Medan
Pemko Medan dan PLN Jalin Kerjasama, Dorong Transparansi dan Akuntabilitas dalam Penggunaan Listrik
Polres Tapsel Tembus Medan Berat Selamatkan Warga Terjebak Longsor
Volkanovski vs Diego Lopes II Resmi Diumumkan, Pelatih Volkanovski Terkejut: Ada Lawan yang Lebih Pantas
Rumah Kakak Bene Dion di Medan Terendam Banjir
Boris Bokir Siapkan Bantuan untuk Korban Banjir dan Longsor
Ika Natassa Terseret Arus Banjir Medan, Untung Ada Satpam
Prajurit Kodim 0212/Tapsel Gerak Cepat Buka Akses Jalan Pasca Bencana Longsor
DPRDSU Sahkan R-APBD Sumut TA 2026 Sebesar Rp11,673 Triliun