Herlina Sidak Penanganan Sampah di Kantor Camat Siantar Utara

Kitakini.news -Wakil Walikota Pematangsiantar Herlina Sidak terkait penanganan sampai diberbagai kecamatan dan kelurahan di Siantar, Kamis (6/3/2025).
Baca Juga:
Dalam sidaknya, selain berinteraksi dengan para pegawai dan meninjau sejumlah ruangan, Herlina mengajak semua pihak bekerjasama demi mewujudkan kota menjadi indah, terkhusus dalam penanganan sampah.
"Tadi kita sudah lihat tempat pembuangan sampah sementara. Sepanjang yang kita lihat, sampah sudah di luar tempat penampungan, maka harus ada tindakan yang serius dari pak camat akan hal itu," ujar Herlina sidak di Kantor Kecamatan Siantar Utara.
Herlina juga menekankan akan selalu melakukan monitoring terhadap progres program kedepannya demi mewujudkan kota Siantar Cerdas Sehat Kreatif dan Selaras (Cs-keras)."Dua Minggu atau sebulan lagi, saya akan turun untuk melihat progres pihak kecamatan maupun kelurahan," imbuhnya.
Sementara itu, Camat Siantar Utara, Marlon Brandon Sitorus mengatakan pihaknya siap mendukung program Walikota dan Waki Walikota Siantar Westly Silalahi-Herlina."Kecamatan Siantar Utara berkomitmen dalam mendukung dan melaksanakan program Bapak Wesly Silalahi dan Ibu Herlina," ucap Marlon. (**)

Tim Tabur Kejatisu Amankan DPO Terpidana Penipuan di Pematang Siantar

Komitmen Berantas Narkoba, Rico Waas Beserta Camat dan Lurah Test Urin

Komitmen Berantas Narkoba, Rico Waas Beserta Camat dan Lurah Test Urin

Wali Kota Siantar Apresiasi 48 Atlet Berprestasi: Salut, Dulu Gulat, Sekarang Juara Nasional Biliar

Diduga Tempat Peredaran Narkoba, Polda Sumut Grebek Gang Lokomotif Siantar
