Rabu, 21 Januari 2026

Rutin Konsumsi Daun Bangun-Bangun, Warga Medan Deli Akui Tumbuh Kembang Anaknya Meningkat

- Selasa, 17 Januari 2023 20:50 WIB
Rutin Konsumsi Daun Bangun-Bangun, Warga Medan Deli Akui Tumbuh Kembang Anaknya Meningkat

Kitakini.news - Sebagai upaya menurunkan angka stunting, Kecamatan Medan Deli berinovasi dengan menghadirkan Pota Ceting (Pojok Tanaman Cegah Stunting) berupa budidaya tanaman daun bangun-bangun yang mengandung banyak nutrisi yang bermanfaat bagi ibu menyusui dalam memenuhi kebutuhan air susu ibu (ASI) bagi balitanya. 

Baca Juga:


Manfaat dari daun bangun-bangun ini dirasakan langsung oleh salah seorang warga Kecamatan Medan Deli, Amelia. Dirinya mengaku semenjak rutin mengkonsumsi daun bangun-bangun produksi ASI nya semakin banyak sehingga tumbuh kembang anaknyapun semakin meningkat.


"Banyak manfaat yang saya rasakan semenjak mengkonsumsi daun bangun-bangun ini, ASI saya semakin bertambah dan anak saya juga semakin sehat. Di usia anak saya yang baru empat bulan beratnya sudah mencapai 7.5 kg," kata Amelia.


Sehari-hari Amelia mengkonsumsi daun bangun-bangun ini dengan cara diolah menjadi gulai, cemilan ataupun direbus. Menurutnya produksi ASI nya terus bertambah sehingga dirinya tidak lagi perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk membeli susu formula untuk balitanya.


"Semenjak lahiran saya sudah rutin mengkonsumsi daun bangun-bangun ini hampir setiap hari diolah menjadi berbagai masakan, hasilnya ASI saya terus bertambah terus menerus, saya tidak perlu lagi membeli susu formula untuk balita saya. Jadi membantu ekonomi saya juga," ungkapnya.


Untuk itu Amelia mengajak ibu-ibu lainya untuk mengkonsumsi daun bangun-bangun karena sangat berdampak baik bagi kesehatan anak.


"Mari kita rutin mengkonsumsi daun bangun-bangun untuk meningkatkan ASI kita. Anak manjadi sehat, aktif dan ceria," ajaknya.


Redaksi

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?

Situs Klub Nilai Komentar Mo Salah “Memalukan”, Isyarat Pergi dari Liverpool Jadi Jalan Terakhir?

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Tim Futsal Putra Terbaik se-Sumatera Siap Bertanding Babak Regional Final AXIS Nation Cup 2025 di Palembang

Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes

Muryanto Diperiksa KPK, Kemanan Kampus Intimidasi Larang Mahasiswa Protes

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Kenaikan Harga Kebutuhan Pokok di Sumut Dipicu Masalah Pasokan

Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok

Inalum Genjot Produksi Green Aluminium dengan Teknologi Mutakhir Tiongkok

Raja Kungfu Dagestan Muslim Salikhov, KO Carlos Leal dalam 42 Detik di UFC Abu Dhabi

Raja Kungfu Dagestan Muslim Salikhov, KO Carlos Leal dalam 42 Detik di UFC Abu Dhabi

Komentar
Berita Terbaru