Agung ke Bareskrim, Kapolri Tunjuk Wishnu jadi Kapolda Sumut
M Iqbal - Kamis, 27 Juni 2024 00:09 WIB
Teks foto : Brigjen Pol Whisnu Hermawan, yang bakal menjadi Kapolda Sumut yang baru, mengganti posisi Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi yang dimutasi ke Bareskrim Polri. (Tangkapan layar video)
Kitakini.news - Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk nama Brigjen Whisnu Hermawan menjadi Kapolda Sumatera Utara (Sumut) yang baru, menggantikan Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi.
Baca Juga:
Keputusan mutasi tersebut sebagaimana dalam Surat Telegram nomor ST/1236/VI/KEP./2024, ditandatangani oleh Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia Irjen Dedi Prasetyo.
Brigjen Whisnu sendiri sebelumnya menjabat sebagai Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri.
Sementara itu, Kapolri memutasi Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi, Kapolda Sumut yang lama, sebagai Perwira Tinggi (Pati) Bareskrim Polri, sekaligus persiapan penugasan luar struktur.
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kapolda Sumut Turun ke Jalan Bantu Warga Terjebak Banjir, 148 Bencana Terjadi dalam Tiga Hari
Seorang Wanita Ditabrak Tiga Polisi Medan Hingga Kritis
Salah Tangkap, Kapolda Sumut Minta Maaf Pada Ketua Nasdem Sumut
Istri Rahmadi Desak Kapolda Bongkar Dugaan Penganiayaan dan Raibnya Uang Rp11,2 Juta
Kapolda Sumut Periksa Dapur Umum dan Penyaluran SPPG
Mikail TP Purba Apresiasi Polda Sumut Tolak Pelantikan Ormas yang "Catut" Nama PKN
Komentar