Jumat, 28 November 2025

Jembatan Ambrol di Langkat Akan Dibangun Ulang

Pemprov Sumut Rencanakan Bangun Jembatan Baru Akhir Juli 2024
Junaidi - Kamis, 13 Juni 2024 09:48 WIB
Jembatan Ambrol di Langkat Akan Dibangun Ulang
Teks foto : Kadis PUPR Sumut Mulyono didampingi Sekda Langkat Amril. (Junaidi)

Kitakini.news -Jembatan Sei Air Tenang yang ambrol pada Selasa sore kemarin, rencananyaakan dibangun ulang pada akhir Juli mendatang. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sumatera Utara (Sumut), Mulyono mengatakan jembatan yang menghubungkan Kecamatan Padang Tualang dan Batang Serangan itu bakal dibongkar habis.

Baca Juga:

"Ini kita masih melakukan upaya-upaya tindaklanjut, jadi ini masih kita diskusikan. Dan kalau memang ada jalur alternatif, kita akan tinjau. Yang ini akan langsung kita bongkar, dan kita laksanakan pembangunan baru," ujar Mulyono didampingi Sekda Langkat, Amril, Rabu (12/6/2024).

Saat ini ada satu jembatan alternatif yang bisa dilintasi masyarakat. "Mungkin kita bikin jembatan darurat nanti di situ," ujar Mulyono.

Mulyono menjelaskan pembangunan Jembatan Sei Air Tenang baru akan dilaksanakan pada akhir Juli 2024. "Anggaran pembangunan jembatan Sei Air Tenang mencapai Rp20 Miliar. Pembangunan jembatan itu lebih kurang 5-6 bulan," ucap Mulyono.

Sementara itu, Satlantas Polres Langkat dan Dinas Perhubungan melakukan rekayasa lalulintas atau jalan alternatif pasca Jembatan Sei Air Tenang yang menghubungkan Kecamatan Padang Tualang dan Batang Serangan ambrol.

"Setelah kejadian semalam sekitar pukul 17.00 WIB, kita telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Langkat, melakukan rekayasa lalulintas," ujar Kasatlantas Polres Langkat, AKP Maruli Simanjorang.

Ada jalan alternatif yang dapat dilintasi masyarakat. Namun, jalan itu lebih kurang tiga kilometer dari Jembatan Sei Air Tenang.

"Lebih kurang tiga kilometer. Masuknya dari Dusun Tegal Rejo menuju Desa Beteng Rejo," ujar Maruli.

Meski begitu, jalan alternatif tersebut aksesnya terbatas. "Karena itu jalan dusun, jadi jenis kendaraan yang bisa melintas roda dua, roda tiga, dan roda empat pribadi. Untuk truk tidak bisa melintas di dusun itu," ucap Maruli.

Kasatlantas Polres Langkat ini menambahkan, pihaknya dan Dinas Perhubungan sudah pasang rambu-rambu petunjuk arah untuk masyarakat yang mana kala berjalan di malam hari.

"Untuk evakuasi truk, kita sudah bicara dengan Pak Kadishub tadi, nantinya Dinas Perhubungan berkoordinasi dengan kalau tidak salah PT HKI untuk mengevakuasi truk," ucap Maruli.

Ambrolnya jembatan yang menghubungkan dua kecamatan dan akses menuju objek Wisata Tangkahan ini, disebabkan karena truk BK 8688 JB yang membawa material galian C dengan tonase besar, tengah melintas pada Selasa sore kemarin.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
KPK Dakwa Topan Ginting Cs Terima Suap Pengaturan Proyek Jalan Rp165,8 Miliar

KPK Dakwa Topan Ginting Cs Terima Suap Pengaturan Proyek Jalan Rp165,8 Miliar

Kasus Suap Mantan Kadis PUPR Sumut Segera Disidang di Pengadilan Tipikor Medan

Kasus Suap Mantan Kadis PUPR Sumut Segera Disidang di Pengadilan Tipikor Medan

Pasca Rumah Hakim Terbakar, JPU KPK Akan Minta Pengawalan Ekstra

Pasca Rumah Hakim Terbakar, JPU KPK Akan Minta Pengawalan Ekstra

Rumah Hakim PN Medan Terbakar, Publik "Curiga" Terkait Kasus Korupsi yang Ditanganinya

Rumah Hakim PN Medan Terbakar, Publik "Curiga" Terkait Kasus Korupsi yang Ditanganinya

Nilai Suap Eks Kadis PUPR Sumut Mulyono Membengkak Jadi Rp1,175 Miliar

Nilai Suap Eks Kadis PUPR Sumut Mulyono Membengkak Jadi Rp1,175 Miliar

Mulyono Akhirnya Mengaku Terima Uang Suap

Mulyono Akhirnya Mengaku Terima Uang Suap

Komentar
Berita Terbaru