Kamis, 22 Januari 2026

Polrestabes Medan Tangkap Samsul Tarigan, Pablo Escobar ala Sumut

Azzaren - Sabtu, 11 November 2023 17:26 WIB
Polrestabes Medan Tangkap Samsul Tarigan, Pablo Escobar ala Sumut
Teks foto : Dengan tangan digari, buronan Samsul Tarigan saat diboyong ke Mapolrestabes Medan. (Angga)

Kitakini.news - Buronan bandar narkoba dan pemilik lapak judi ala Pablo Escobar versi Sumatera Utara, Samsul Tarigan ditangkap tim gabungan Polrestabes Medan dan Polres Tanah Karo.

Baca Juga:

Samsul ditangkap di perlintasan Kota Berastagi saat hendak melarikan diri dari operasi pengejaran pihak kepolisian.

Usai ditangkap, Samsul lalu diamankan di Polres Tanah Karo dan saat ini tersangka sudah dibawa ke Mapolrestabes Medan untuk ditahan.

Dengan tangan digari, buronan yang diduga banyak di backup oleh petinggi oknum TNI Polri ini, hanya bisa pasrah saat dibawa masuk ke ruang penyidikan.

Menurut Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Kapolda Sumut), Irjen pol Agung Setya Imam Efendi. Penangkapan itu dilakukan pada Kamis dinihari (9/11/2023).

"Kita sudah mengintai pergerakan buronan tersebut dan penyidik pun berhasil menangkapnya," kata Kapolda, Sabtu (11/11/2023).

Agung menjelaskan terkait kasus Samsul Tarigan yang dikenal kebal hukum, proses hukumnya akan diserahkan semuanya ke penyidik. Agung sendiri tidak berkomentar apapun terkait latar belakang tersangka.

Samsul Tarigan sendiri jadi buronan sejak tahun lalu. Tersangka diduga menjadi bandar narkoba dan judi terbesar di Sumatera Utara yang diduga dibackup petinggi oknum TNI Polri, sehingga bisnisnya selalu lancar.

Tersangka Samsul Tarigan pun disebut sebut sebagai Pablo Escobar versi Sumatera Utara, karena dari bisnisnya itu dia memiliki kekayaan dan kekuasaan yang begitu menakjubkan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kapolrestabes Medan Dukung Turnamen Domino PWI Sumut Jelang HPN 2026

Kapolrestabes Medan Dukung Turnamen Domino PWI Sumut Jelang HPN 2026

Polsek Sunggal Tangkap 3 Penganiaya Alvin V Ginting, Tiga Lagi Diburu

Polsek Sunggal Tangkap 3 Penganiaya Alvin V Ginting, Tiga Lagi Diburu

Terungkap Motif Anak Bunuh Ibu Kandung di Medan karena Sakit Hati

Terungkap Motif Anak Bunuh Ibu Kandung di Medan karena Sakit Hati

Suami Jadi Tersangka Pembunuhan Istri di Medan Helvetia

Suami Jadi Tersangka Pembunuhan Istri di Medan Helvetia

Ditnarkoba Poldasu Dikabarkan Tangkap 3 Bandar Narkoba di Durin Tonggal

Ditnarkoba Poldasu Dikabarkan Tangkap 3 Bandar Narkoba di Durin Tonggal

Polisi Pastikan Kondisi AI, Terduga Pelaku Pembunuhan Ibu Kandung dalam Keadaan Baik

Polisi Pastikan Kondisi AI, Terduga Pelaku Pembunuhan Ibu Kandung dalam Keadaan Baik

Komentar
Berita Terbaru