Sabtu, 29 November 2025

Air Mata Swandi Siregar Menjelang HUT ke-77 Bhayangkara

- Jumat, 23 Juni 2023 17:54 WIB
Air Mata Swandi Siregar Menjelang HUT ke-77 Bhayangkara

Kitakini.news - Swandi Siregar tak bisa menahan air mata bahagia saat mengetahui rumah miliknya di bedah oleh jajaran Polres Padangsidimpuan.

Baca Juga:

Momen hari itu makin haru Swandi rasakan ketika Kapolres Padangsidimpuan melakukan peletakan batu pertama untuk rumah barunya yang berada di desa baruas, kecamatan Padangsidimpuan Batunadua, kota Padangsidimpuan, Kamis 22 Juni 2023.

"Saya bersama keluarga mengucapkan sangat terimakasih kepada Bapak Kapolres AKBP Dwi Prasetyo Wibowo bersama Kapolsek Batunadua AKP Andi Gustawi bersama jajarannya yang peduli kepada keluarga saya. Di dalam rangkaian kegiatan bulan bakti Polri Presisi menyambut HUT ke-77 Bhayangkara ini, rumah saya bisa diperbaiki,” katanya dengan mata berlinang.

Sementara Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dwi Prasetyo Wibowo pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan bedah rumah merupakan salah satu kegiatan Polres Padangsidempuan dalam rangka Bulan Bakti Polri Presisi menyambut HUT ke-77 Bhayangkara tahun 2023 ini.

“Adapun beberapa kegiatan Bulan Bakti Polri Presisi diantaranya Bakti Sosial, Bakti Kesehatan, Bakti Religi dan inilah salah satunya Bakti Bedah rumah, dan kegiatan ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia," ucap orang nomor satu di Polres Padangsidempuan ini di depan masyarakat desa Baruas.

“Setelah melalui proses dan pertimbangan akhirnya saudara Suwandi Siregar berhak mendapatkan rehab rumah dalam rangka Bulan Bakti Polri Presisi menyambut HUT ke-77 Bhayangkara,” tambah Dwi.

Dwi berharap dengan bantuan bedah rumah yang dilakukan Polri dalam rangka Bulan Bakti Polri Presisi menyambut HUT ke-77 Bhayangkara ini dapat bermanfaat bagi keluarga bapak Suwandi Siregar yang merupakan PHL Polsek Batunadua.

Selanjutnya kata Dwi, Polres Padangsidempuan selalu di depan untuk menjaga harkamtibmas yang aman dan kondusif di tengah masyarakat.

“Untuk itu kalau ada gangguan harkamtibmas supaya langsung melaporkan ke Polsek maupun ke Polres Padangsidempuan dan selanjutnya apabila ada keluarga kita yang terkendala untuk pengobatan supaya juga berkoordinasi dengan Polri baik jajaran Polsek melalui Bhabinkamtibmas dan juga Polres Padangsidempuan,” ungkap mantan Kasat Reskrim Polres Jakarta Utara.

Sementara Kepala Desa Baruas, Mukmin Harahap mengapresiasi kegiatan Bulan Bakti Polri Presisi menyambut HUT ke-77 Bhayangkara ini. Sebab langkah tersebut menyentuh hati masyarakat.

"Mewakili masyarakat Desa Baruas, saya ucapkan terimakasih banyak kepada Kapolres Padangsidempuan beserta jajarannya yang telah peduli akan kesejahteraan masyarakat dengan program Bulan Bakti Polri Presisi menyambut HUT ke-77 Bhayangkara," terang Kepala desa Baruas Mukmin Harahap.

Acara bedah rumah ini ditandai peletakan batu pertama yang dilakukan oleh Kapolres Padangsidempuan AKBP Dwi Prasetyo Wibowo didampingi Kapolsek Batunadua AKP Andi Gustawi, Sekcam Batunadua Revelita Wati Harahap, Kepala Desa Mukmin Harahap beserta tokoh agama dan tokoh masyarakat desa Baruas.

 

 

 

Kontributor: Efendi Jambak

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kapolda Sumut Turun ke Jalan Bantu Warga Terjebak Banjir, 148 Bencana Terjadi dalam Tiga Hari

Kapolda Sumut Turun ke Jalan Bantu Warga Terjebak Banjir, 148 Bencana Terjadi dalam Tiga Hari

SMI Desak Negara Bertindak Tegas Atasi Darurat Ekologis di Sumatera Utara

SMI Desak Negara Bertindak Tegas Atasi Darurat Ekologis di Sumatera Utara

Bencana Berulang di Tapanuli, WALHI: Ini Bukan Alam, Ini Bencana Ekologis

Bencana Berulang di Tapanuli, WALHI: Ini Bukan Alam, Ini Bencana Ekologis

Mahasiswa USU Jadi Agen Perubahan Lingkungan Lewat Inovasi Pilahbox Indosat

Mahasiswa USU Jadi Agen Perubahan Lingkungan Lewat Inovasi Pilahbox Indosat

Berikut Sinergi Pertamina dan Kapolda Sumatera Utara Jamin Keamanan Distribusi Energi Jelang Nataru 2026

Berikut Sinergi Pertamina dan Kapolda Sumatera Utara Jamin Keamanan Distribusi Energi Jelang Nataru 2026

ASUS Hadirkan Inovasi Terbaru, Laptop AI Canggih dan Ekosistem Gaming Terlengkap

ASUS Hadirkan Inovasi Terbaru, Laptop AI Canggih dan Ekosistem Gaming Terlengkap

Komentar
Berita Terbaru