Selasa, 13 Januari 2026

Nekat Curi Sp Motor Yang Terparkir, Curanmor Berhasil di Bekuk Polisi

Efendi Jambak - Selasa, 03 Juni 2025 14:37 WIB
Nekat Curi Sp Motor Yang Terparkir, Curanmor Berhasil di Bekuk Polisi
(Kitakini.news/Efendi Jambak)
Pelaku Curat dan barang bukti di sepeda motor diamankan di Makpolres Padangsidimpuan.

Kitakini.news -Nekat mencuri sepeda motor milik seorang Ibu Rumah Tangga yang terparkir di belakang rumah, HL (30) warga Gang Muhammadiyah Siborang, Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan berhasil dibekuk personel Satreskrim Polres Padangsidimpuan.

Baca Juga:

Kapolres Padangsidimpuan AKBP Wira Prayatna melalui Kasi Humas AKP K Sinaga menjelaskan penangkapan terhadap tersangka berdasarkan LP/B/201/V/2025/SPKT/POLRES PADANG SIDIMPUAN/POLDA SUMATERA UTARA tentang tindak pidana pencurian sepeda motor pada hari Kamis (15/5/2025), sekira Pukul 15.00 WIB di Gang Rukun Aek Tampang, Jalan Imam Bonjol. Kecamatan Padangsidimpuan, Kota Padangsidimpuan.

"Pada saat pelapor hendak pergi ke pasar, pelapor ke belakang rumah untuk mengambil sepeda Motor miliknya yang di parkirkan pelapor di tempat tersebut dengan Merk Honda Beat Deluxe, No Pol. BB 4566 FP, Warna Biru, namun sepeda motor tersebut sudah tidak ada lagi, Korban mengalami kerugian materil Rp17.500.000 atas kejadian tersebut Pelapor melapor ke Polres Padangsidimpuan," beber Kasi Humas K Sinaga kepada wartawan, Selasa (3/6/2025).

Kemudian, lanjut Kasi Humas, berdasarkan Hasil lidik, Minggu (1/6/2025), Tim Opsnal Resmob mendapat informasi dari masyarakat keberadaan pelaku dan berhasil mengamankan Pelaku di Jalan Imam Bonjol, Aek Tampang Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Kota Padangsidimpuan.

"Selain pelaku, petugas juga berhasil mengamankan barang bukti 1 unit sepeda motor merek Honda beat warna Doff dan 1 lembar STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan)," terangnya. (**)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Heru
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pimpin Apel Perdana, Haikel Tekankan Empati Bencana dan Integritas Polres Tapteng

Pimpin Apel Perdana, Haikel Tekankan Empati Bencana dan Integritas Polres Tapteng

Polres Tapteng Gelar Pisah Sambut, AKBP Muhammad Alan Haikel Kapolres Baru

Polres Tapteng Gelar Pisah Sambut, AKBP Muhammad Alan Haikel Kapolres Baru

Berangkat Sekolah, Siswi SMA  Kecelakaan dengan Truk Pasir di Padangsidimpuan

Berangkat Sekolah, Siswi SMA Kecelakaan dengan Truk Pasir di Padangsidimpuan

Warga Tapsel Ditemukan Tewas di Areal Perkebunan Aekgareder Kota Padangsidimpuan

Warga Tapsel Ditemukan Tewas di Areal Perkebunan Aekgareder Kota Padangsidimpuan

Polsek Sunggal Tangkap 3 Penganiaya Alvin V Ginting, Tiga Lagi Diburu

Polsek Sunggal Tangkap 3 Penganiaya Alvin V Ginting, Tiga Lagi Diburu

Sepanjang 2025, Polres Sidimpuan Mediasi 44 Kasus

Sepanjang 2025, Polres Sidimpuan Mediasi 44 Kasus

Komentar
Berita Terbaru