Kamis, 01 Mei 2025

Semangat Kapolres Untuk Saling Berbagi Tak Surut Untuk Masyarakat Yang Membutuhkan

Efendi Jambak - Minggu, 08 September 2024 14:03 WIB
Semangat Kapolres Untuk Saling Berbagi Tak Surut Untuk Masyarakat Yang Membutuhkan
(Kitakini.news/Effendi Jambak)
Penyaluran sembako kepada warga yang kurang mampu di kelurahan Hanopan.

Kitakini.news -Kapolres Padangsidimpuan AKBP Wira Prayatna bersama personel menggelar Gowes Sepeda Santai, Minggu (8/9/2024). Walaupun dalam kondisi Gowes, Kapolres Padangsidimpuan itu tak lupa untuk tetap saling berbagi kepada sesama.

Baca Juga:

Kegiatan sepeda santai ini untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, dan bersepeda juga dinilai efektif dalam memantau perkembangan situasi kamtibmas menjelang pilkada serentak tahun 2024.

Kegiatan ini juga melibatkan Ketua KPU Tagor Dumora, Kanit Regident Ipda M. Yuda, SH, Kanit Kamsel Ipda Andi Situmorang, SH, Ps. Kanit Binpolmas Aipda Taufik Hidayah Harahap bersama Bhabinkamtibmas Bripka Khairun Ahmad dan Brigadir Polres Padangsidimpuan serta KONSEP (Komunitas Sepeda Padangsidimpuan).

Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr Wira Prayatna bersama rombongan start di halaman Mapolres Padangsidimpuan menuju Jalan Alboin Hutabarat, Kelurahan Hanopan, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan.

Dalam pelaksanaan gowes, AKBP wira Prayatna didampingi Ketua KPU Tagor Dumora bersama personil juga menyempatkan diri memberikan bantuan berupa sembako dan tali asih kepada warga yang kurang mampu di Jalan Alboint Hutabarat, Kelurahan Hanopan.

Adapun warga yang mendapat bantuan antara lain Ibu Ernida, Ibu Rosmawati Sinaga, Ibu Ida Siregar, Ibu Ainun Harahap dan Ibu Fatimah Silitonga.

Kapolres mengatakan pemberian Bansos tersebut sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan.

"Paket sembako yang berisikan bahan pokok penting ini kami serahkan langsung kepada masyarakat dengan cara mendatangi langsung door to door ke rumah-rumah masyarakat. Semoga melalui kegiatan bansos ini bisa bermanfaat bagi masyarakat," jelas AKBP wira Prayatna.

Penyaluran bansos ini merupakan bagian dari upaya Polres Padangsidimpuan dalam memperkuat hubungan dan kedekatan dengan masyarakat.

Melalui kegiatan ini pihak kepolisian berharap dapat memberikan sedikit keringanan bagi warga yang membutuhkan dan menyebarkan semangat solidaritas terhadap sesama.

"Saya berharap, bantuan ini tidak hanya meringankan beban ekonomi tetapi juga mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian," pungkasnya. (**)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Heru
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Modus Pria Tanam Ganja di Pekarangan Rumah, untuk Dijual Eceran

Modus Pria Tanam Ganja di Pekarangan Rumah, untuk Dijual Eceran

Wanita Rambut Pirang di Padangsidimpuan Simpan Tiga Bungkus Sabu

Wanita Rambut Pirang di Padangsidimpuan Simpan Tiga Bungkus Sabu

Isak Tangis Nenek Saniar Pecah Saat Kedatangan Kapolres Padangsidimpuan

Isak Tangis Nenek Saniar Pecah Saat Kedatangan Kapolres Padangsidimpuan

Pria di Desa Purbatua, Padangsidimpuan Tanam Ganja di Pekarangan Rumah

Pria di Desa Purbatua, Padangsidimpuan Tanam Ganja di Pekarangan Rumah

Didampingi Kapolres, Kajari Padangsidimpuan Lakukan Pemusnahan Barang Bukti Narkoba

Didampingi Kapolres, Kajari Padangsidimpuan Lakukan Pemusnahan Barang Bukti Narkoba

Bakar Selingkuhan, Polres Sidimpuan Tetapkan Oknum Sekdes Sebagai Tersangka

Bakar Selingkuhan, Polres Sidimpuan Tetapkan Oknum Sekdes Sebagai Tersangka

Komentar
Berita Terbaru