5 Manfaat Kopi Tanpa Gula Untuk Kesehatan
Kitakini.news – Minuman kopi adalah salah satu minuman yang sangat populer belakangan ini. Sebagian orang menikmati secangkir kopi dengan tambahan berbagai rasa, seperti susu dan gula. Padahal, kopi yang memiliki manfaat untuk kesehatan adalah kopi tanpa gula.
Baca Juga:
Ada berbagai manfaat dari minum kopi tanpa gula, seperti dapat meningkatkan metabolisme, meningkatkan daya ingat, dan menjaga kebugaran tubuh. Melansir laman halodoc, berikut adalah beberapa manfaat kopi tanpa gula bagi kesehatan tubuh.
Manfaat Kopi Tanpa Gula Untuk Kesehatan
1. Meningkatkan Daya Ingat
Seiring bertambahnya usia, sering kali menyebabkan penurunan daya ingat. Termasuk peningkatan risiko penyakit demensia, Parkinson, dan Alzheimer. Risiko tersebut dapat dikurangi dengan minum kopi hitam di pagi hari, karena bisa meningkatkan fungsi otak.
2. Meningkatkan Performa Olahraga
Minum secangkir kopi tanpa gula ternyata dapat meningkatkan performa fisiko saat olahraga. Kopi hitam bekerja dengan meningkatkan kadar epinefrin (adrenalin) dalam darah, yang mempersiapkan tubuh untuk melakukan aktivitas fisik yang intens.
Selain itu, kopi hitam juga dapat memecah lemak tubuh yang disimpan dan melepaskan sel-sel lemak ke dalam aliran darah dalam bentuk asam lemak bebas. Hal tersebut bisa digunakans ebagai bahan bakar untuk aktivitas fisik yang berat.
3. Baik Untuk Organ Hati
Kopi hitam juga bermanfaat untuk organ hati. Ini karena kopi hitam dapat membantu mencegah hepatitis, penyakit hati berlemak, dan sirosis alkoholik. Kopi bekerja dengan menurunkan tingkat enzim hati yang berbahaya dalam darah.
Membantu Penurunan Berat Badan
4. Membersihkan Perut
Kopi adalah minuman diuretik sehingga akan membuatmu sering buang air kecil. Namun, kopi tanpa gula dapat membantu mengeluarkan semua racun dan bakteri melalui urin. Alhasil, perut jadi lebih bersih.
5. Membantu Penurunan Berat Badan
Bagi kamu yang memiliki rencana menurunkan berat badan, cobalah minum secangkir kopi tanpa gula. Sebab, kopi dapat meningkatkan kemampuan olahraga lebih lama atau lebih banyak jika meminumnya 30 menit sebelum pergi ke gym.
Selain itu, kopi juga membantu meningkatkan metabolisme sekitar 50%. Kopi juga dapat merangsang sistem saraf yang memberi sinyal pada tubuh untuk memecah sel-sel lemak. Kemudian menggunakannya sebagai sumber energi sebagai lawan dari glikogen.
Parkinson di Usia Muda, Jaga Gaya Hidup
Jejak Karier AKBP Denny Kurniawan: Dari Kapolres hingga Dipecat karena Gaya Hidup Mewah dan Orientasi Seksual
Kasus AKBP Denny Kurniawan: Dipecat Polri karena Dugaan Penyimpangan Seksual dan Gaya Hidup Mewah
Penampilan Terbaru Prilly Latuconsina yang Bikin Heboh: Berat Badan Turun Drastis
Gaya Hidup Sehat Tekan Angka Kematian