5 Manfaat Bawang Bombay Bagi Kesehatan Tubuh
Kitakini.news – Memiliki aroma yang khas membuat bawang bombay kerap kali digunakan sebagai pelengkap dan penyedap masakan. Namun, khasiat bawang bombay tidak hanya itu saja. Bawang bombay juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.
Baca Juga:
Sama seperti bawang merah dan bawang putih, bawang bombay tumbuh di bawah tanah. Bawang dengan kulit cokelat keemasan ini mengandung berbagai nutrisi, seperti karbohidrat, garam, serat, gula, vitamin B6, vitamin C, asam folat, kalium, dan antioksidan.
Beragam Manfaat Bawang Bombay
Berkat kandungan nutrisinya yang beragam, bawang Bombay menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan. Melansir laman alodokter, berikut beberapa di antaranya:
1. Menangkal Radikal Bebas
Bawang bombay mengandung banyak antioksidan dan senyawa antiradang. Antioksidan bertugas untuk menangkal radikal bebas berlebih yang bisa memicu kerusakan pada sel-sel sehat dan menyebabkan beragam penyakit. Antioksidan ini banyak ditemukan di lapisan terluar bawang bombay.
2. Menyehatkan Sistem Pencernaan
Selain bisa menangkal radikal bebas, bawang bombay juga bisa menyehatkan sistem pencernaan. Ini karena bawang bombay merupakan sumber serat dan prebiotik yang baik untuk kelancaran buang air besar dan kesehatan usus secara menyeluruh.
Bawang ini juga memiliki sifat antibakteri yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri berbahaya seperti B. cereus dan S. aureus. Dengan mengonsumsi bawang bombay, risiko kamu mengalami gangguan pencernaan, seperti sembelit dan diare, akan menurun.
3. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Kandungan antioksidan dan vitamin C pada bawang bombay juga memiliki manfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Dua kandungan ini bisa mengaktifkan dan memperkuat sel darah putih yang bertugas melindungimu dari berbagai serangan virus dan bakteri, termasuk virus Corona.
Menurunkan Risiko Penyakit Kanker
4. Menjaga Kadar Gula Darah
Mengonsumsi bawang bombay juga bisa membantu mengontrol kadar gula darah, terutama pada penderita diabetes atau pradiabetes. Sebuah penelitian menemukan bahwa orang dengan diabetes tipe 2 yang rutin mengonsumsi bawang bombay mentah, sekitar 100 gram per hari, terbukti mengalami perbaikan kadar gula darah.
5. Menurunkan Risiko Penyakit Kanker
Kanker adalah penyakit yang sering kali berakibat fatal. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa rutin mengonsumsi bawang bombay mampu menekan risiko mengalami beberapa jenis kanker, seperti kanker payudara, kanker lambung, dan kanker usus besar.
Parkinson di Usia Muda, Jaga Gaya Hidup
Jejak Karier AKBP Denny Kurniawan: Dari Kapolres hingga Dipecat karena Gaya Hidup Mewah dan Orientasi Seksual
Kasus AKBP Denny Kurniawan: Dipecat Polri karena Dugaan Penyimpangan Seksual dan Gaya Hidup Mewah
Penampilan Terbaru Prilly Latuconsina yang Bikin Heboh: Berat Badan Turun Drastis
Gaya Hidup Sehat Tekan Angka Kematian