Kamis, 22 Januari 2026

Tambah 11,4 Juta Tabung Gas 3 Kg, Pertamina: Tidak Perlu Khawatir

Fitri - Jumat, 07 Juni 2024 22:00 WIB
Tambah 11,4 Juta Tabung Gas 3 Kg, Pertamina: Tidak Perlu Khawatir
Instagram.com/@pangkalan_3_kg_siak
Jelang perayaan Iduladha 2024 ada tambahan 11,4 juta tabung gas 3 kg secara nasional.
Kitakini.news - Jelang perayaan Iduladha 2024 masyarakat tidak perlu khawatir dengan pasokan gas 3 kg. Pasalnya akan ada tambahan 11,4 juta tabung secara nasional.

Melansir berbagai sumber, Jumat (7/6/2024), hal ini diungkapkan langsung oleh pihak Pertamina Patra Niaga. Hal ini untuk mengantisipasi melonjaknya kebutuhan gas masyarakat pada perayaan Iduladha 2024.

Baca Juga:

Pertamina Patra Niaga juga memastikan stok nasional dalam kondisi aman dan saat ini berada di level 18 hari. "Kami pastikan stok di pangkalan selalu ada dan LPG 3 kilogram dijual sesuai HET," kata Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting.

"Jika di pengecer, itu di luar kewenangan kami," tambahnya.

Yang jelas, berharap dengan penambahan yang dilakukan kebutuhan masyarakat terpenuhi. "Masyarakat tidak perlu khawatir. Penyaluran tambahan ini akan dilakukan secara bertahap melalui agen ke pangkalan hingga Iduladha nanti," ujar Irto.

Pertamina Patra Niaga juga menjamin ketersediaan LPG non-subsidi yaitu Bright Gas tersedia di lapangan baik di pangkalan maupun outlet modern yang tentunya mudah di akses masyarakat.

Dan, jika masyarakat menemukan kendala maupun membutuhkan informasi lebih lanjut terkait produk Pertamina, masyarakat dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.*

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pertamina Salurkan Bantuan Makanan Tambahan untuk Operator SPBU di Medan Saat Banjir

Pertamina Salurkan Bantuan Makanan Tambahan untuk Operator SPBU di Medan Saat Banjir

Pertamina Soal Kelangkaan BBM: Masalah Utama Kelangkaan Distribusi dan Panik Buying

Pertamina Soal Kelangkaan BBM: Masalah Utama Kelangkaan Distribusi dan Panik Buying

Cuaca Ekstrem Tunda Sandar Kapal BBM di Belawan

Cuaca Ekstrem Tunda Sandar Kapal BBM di Belawan

Pertamina : Pasca Banjir Tapanuli Tengah, Suplai Tetap Aman

Pertamina : Pasca Banjir Tapanuli Tengah, Suplai Tetap Aman

Berikut Sinergi Pertamina dan Kapolda Sumatera Utara Jamin Keamanan Distribusi Energi Jelang Nataru 2026

Berikut Sinergi Pertamina dan Kapolda Sumatera Utara Jamin Keamanan Distribusi Energi Jelang Nataru 2026

Dari Branding hingga Keuangan, UMKM Lokal Sumut Siap Kuasai Pasar Sendiri

Dari Branding hingga Keuangan, UMKM Lokal Sumut Siap Kuasai Pasar Sendiri

Komentar
Berita Terbaru