Selasa, 13 Januari 2026

Kinerja Manufaktur AS Terkontraksi, IHSG dan Rupiah Lanjutkan Penguatan

Siti Amelia - Selasa, 04 Juni 2024 09:29 WIB
Kinerja Manufaktur AS Terkontraksi, IHSG dan Rupiah Lanjutkan Penguatan
pixabay
Ilustrasi

Kitakini.news - Data indeks manufaktur Amerika Serikat (AS) pada perdagangan kemarin dirilis lebih rendah. Data ISM Manufacturing AS pada bulan Mei terkontraksi dengan merealisasikan indeks sebesar 48.7, atau lebih rendah dari proyeksi sebelumnya di level 49.6, dan juga lebih rendah dibandingkan realisasi bulan sebelumnya di level 49.2.

Baca Juga:

"Terkontraksinya sektor manufaktur AS tersebut memicu pelemahan pada bursa saham di Amerika dan bursa di Asia pada perdagangan pagi ini," tutur ekonom Sumut Gunawan Benjamin, Selasa (4/6/2024).

Ditengah minimnya agenda ekonomi pada perdagangan hari ini, IHSG sejauh ini dibuka menguat di level 7,070. Sementara itu, mata uang Rupiah terpantau menguat dikisaran level 16.190 per US Dolar pada perdagangan pagi ini.

"IHSG pada perdagangan hari ini berpeluang diperdagangkan di dua zona, seiring dengan potensi pergerakan yang sangat fluktuatif karena lebih didriving sentimen technical," ucapnya.

Hal ini, sambung Gunawan, dikarenakan buruknya kinerja bursa di kawasan Asia, ditambah IHSG secara teknikal mengalami kenaikan pada perdagangan sebelumnya. Sehingga sangat rentan megalami technical correction.

"IHSG pada perdagangan hari ini diperkirakan akan bergerak dalam rentang Rp 7.030 hingga Rp 7.080. Sementara itu, mata uang rupiah masih akan bertahan dalam rentang 16.170 hingga 16.230 per US Dolarnya," jelasnya.

Disisi lain, harga emas juga tidak mengalami perubahan kinerja yang signifikan pada perdagangan pagi ini. Harga emas masih ditransaksikan stabil dengan kecenderungan melemah di kisaran level $2.347 per ons troy nya.

Meskipun berkinerja negatif pada perdagangan hari ini, namun harga emas masih relatif lebih tinggi dibandingkan dengan perdagangan sebelumnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Ekonomi Global Menunjukkan Perbaikan, Tapi Tantangan di China dan Venezuela Tetap Mengkhawatirkan

Ekonomi Global Menunjukkan Perbaikan, Tapi Tantangan di China dan Venezuela Tetap Mengkhawatirkan

Ketahanan Ekonomi Indonesia di Tengah Gejolak Pasar: IHSG Bertahan, Rupiah Tertekan Defisit APBN

Ketahanan Ekonomi Indonesia di Tengah Gejolak Pasar: IHSG Bertahan, Rupiah Tertekan Defisit APBN

OJK Dorong Digitalisasi BPR dan BPR Syariah dengan Aturan Baru Teknologi Informasi

OJK Dorong Digitalisasi BPR dan BPR Syariah dengan Aturan Baru Teknologi Informasi

Inflasi Indonesia Diproyeksi Naik, Geopolitik Venezuela Picu Kenaikan Harga Minyak dan Emas

Inflasi Indonesia Diproyeksi Naik, Geopolitik Venezuela Picu Kenaikan Harga Minyak dan Emas

Refleksi Kinerja 2025, Kejari Medan Pulihkan Keuangan Negara Rp181,2 Miliar

Refleksi Kinerja 2025, Kejari Medan Pulihkan Keuangan Negara Rp181,2 Miliar

Dari Edukasi hingga Perizinan: OJK Sumut Kawal Stabilitas Keuangan Sumatera Utara di Tengah TantanganKepala

Dari Edukasi hingga Perizinan: OJK Sumut Kawal Stabilitas Keuangan Sumatera Utara di Tengah TantanganKepala

Komentar
Berita Terbaru