Minggu, 06 Juli 2025

Peringatan Hari Lahir BKMT ke-44 se-Sumatera Utara

Junaidi - Rabu, 22 Januari 2025 16:00 WIB
Peringatan Hari Lahir BKMT ke-44 se-Sumatera Utara
Teks foto : Peringatan hari lahir BKMT ke-44 se-Sumut di Kota Binjai. (Junaidi)

Kitakini.news - Mewakili Wali Kota Binjai, Staf Ahli Wali Kota Binjai Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Harimin Tarigan menghadiri Peringatan Hari Lahir Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) ke-44 se-Sumatera Utara, di Pendopo Umar Baki, Senin (20/1/2025).

Baca Juga:

Dengan tema "Mempererat Ukhuwah Islamiyah di Antara BKMT dan Ormas Lainnya", kegiatan ini dihadiri Ketua PD BKMT Kota Binjai H Abuinah, Kakan Kemenag Kota Binjai H Mustafid, perwakilan TP PKK Kota Binjai, Al Ustadz H Irfan Yusuf, dan seluruh Ketua PD BKMT se-Sumatera Utara.

Dalam sambutannya, Dr. Harimin Tarigan mengucapkan selamat Milad dan berharap organisasi BKMT bisa mencapai tujuannya, yaitu meningkatkan kemampuan dan peranan Majelis Taklim dalam meningkatkan Syiar Islam dan kecerdasan umat. Ia menyampaikan, bahwa Pemerintah Kota Binjai mendukung seluruh program yang diusung oleh BKMT.

"Saya berharap hari lahir ini menjadi momentum untuk meningkatkan silaturahmi, baik sesama BKMT, maupun kaum muslimin dan muslimat lainnya. Mari jadikan BKMT sebagai panutan dan memberikan contoh kepada masyarakat, semoga peringatan Hari Lahir ke-44 BKMT, dapat lebih meningkatkan syiar keagamaan yang lebih baik kepada masyarakat," ucapnya.

Di tempat yang sama, Ketua PW BKMT Sumut Hj Rosmawati Hrp mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Binjai yang telah mendukung, dan bersedia menjadi tuan rumah dalam kegiatan peringatan hari ulang tahun BKMT.

"Ada 18 Kabupaten dan Kota se-Sumatera Utara yang ikut memeriahkan acara pada hari ini. Saya berharap hubungan silaturahmi kita dapat lebih dipererat lagi, mari kita jadikan diri kita lebih bermanfaat untuk orang lain, karena adalah garda terdepan dalam membantu program pemerintah dan masyarakat setempat," ujarnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: M Iqbal
SHARE:
Tags
Berita Terkait
BKMT Jadi Pilar Utama Dukung Pemko Medan Wujudkan Pembangunan dan Peningkatan Kualitas Keagamaan

BKMT Jadi Pilar Utama Dukung Pemko Medan Wujudkan Pembangunan dan Peningkatan Kualitas Keagamaan

Komentar
Berita Terbaru